February 19, 2019 14:12
Dijawab oleh
Tim Medis HonestDocs
Halo, terima kasih telah bertanya di Honestdocs!
Perbedaan warna kuku pada umumnya dapat merupakan hal yang normal apabila tidak disertai dengan gejala seperti:
1. Kuku yang mudah patah
2. Permukaan kuku yang bergelombang
3. Adanya rasa nyeri pada jari - jari
Apabila disertai dengan gejala seperti diatas, bisa saja kuku anda mengalami gangguan kesehatan seperti adanya infeksi oleh jamur, bakteri, atau penyakit lainnya. Pada kasus trauma, kuku dapat berubah menjadi hitam apabila terdapat perdarahan di bawah kuku.
Pada umumnya, warna kuku yang tidak jauh berbeda dan memang sudah ada sejak kecil tanpa adanya keluhan lain adalah hal yang normal. Hal ini juga dapat dirasakan pada individu yang mengkonsumsi makanan atau obat - obatan tertentu.
Semoga bermanfaat!
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok, sejak kecil, warna kuku tangan dan kuku kaki saya berbeda. Kuku tangan warnanya lebih putih. Kalau kuku kaki lebih coklat. Ketebalan keduanya juga beda dok. Maaf, saya coba kirim gambar disini tapi tidak bisa. Pertanyaan saya, apa masalah kuku saya itu dari faktor gen? Atau sebenarnya bisa diatasi?
Dok, sejak kecil, warna kuku tangan dan kuku kaki saya berbeda. Kuku tangan warnanya lebih putih. Kalau kuku kaki lebih coklat. Ketebalan keduanya juga beda dok. Maaf, saya coba kirim gambar disini tapi tidak bisa. Pertanyaan saya, apa masalah kuku saya itu dari faktor gen? Atau sebenarnya bisa diatasi?