February 17, 2019 07:33
Dijawab oleh
Tim Medis HonestDocs
Halo terimakasih telah bertanya melalui Honestdocs :)
Keluhan saudara kemungkinan bukan disebabkan oleh satu penyakit saja, namun dapat disebabkan oleh beberapa hal berikut:
1. rasa mual dan ingin BAB dapat disebabkan oleh: penyakit asam lambung, infeksi pencernaan, infeksi saluran kemih dan ginjal, penyakit organ reproduksi, dll
2. nyeri punggung dapatdisebabkan oleh: penyakit otot dan sendi, penyakit tulang, infeksi saluran kemih dan ginjal, batu saluran kemih, penyakit saraf dan saraf kejepit.
3. BAB berdarah dan ada benjolan dapat disebabkan oleh: hemoroid/wasir, tumor/keganasan, infeksi pencernaan, penyakit autoimun dan peradangan saluran cerna
dari keluhan saudara kemungkinan paling besar dan paling sering pada umumnya penyebabnya adalah penyakit asam lambung + penyakit otot punggung + hemoroid/wasir
hal yang dapat saudara lakukan sementara ini:
1. Kelola stress
2. Makan makanan dengan gizi seimbang yang terdiri dari protein, lemak, karbihidrat, vitamin, mineral, dan serat (sayur dan buah-buahan)
3. Tidur cukup 8 jam sehari, hindari begadang, tidur harus keadaan tenang, gelap dan nyaman
4. Olahraga rutin 3x seminggu
5. Minum air putih 2 liter sehari atau lebih
6. Jangan menahan-nahan BAK dan BAB
7. Hindari pedas, kopi, asam
8. Jangan mengejan saat BAB, untuk mempermudah BAB sebaiknya jongkok, atau saat di wc duduk ganjal kaki sedemikian rupa agar menyerupai berjongkok
bila gejala yang dirasakan menetap atau memburuk disarankan diperiksa secara langsung oleh dokter terdekat untuk pemeriksaan lebih mendalam.
demikian informasi dari saya semoga dapat membantu :)
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok, saya merasa mual setelah makan buah tetapi nafsu makan tetap ada saja, nah kalau mual saya menjadi kebelet BAB, padahal saya sudah BAB sebelumnya dan perut bawah saya terasa perih dan sakit, punggung juga sakit jika merukuk. DI dubur saya ada benjolan kecil dan perih jika ditekan, feses saya juga berdarah. Ini kenapa ya dok?
Dok, saya merasa mual setelah makan buah tetapi nafsu makan tetap ada saja, nah kalau mual saya menjadi kebelet BAB, padahal saya sudah BAB sebelumnya dan perut bawah saya terasa perih dan sakit, punggung juga sakit jika merukuk. DI dubur saya ada benjolan kecil dan perih jika ditekan, feses saya juga berdarah. Ini kenapa ya dok?