March 07, 2019 07:54
March 07, 2019 11:54
Untuk memastikan penyebab keluhan anda perlu dilakukan pemeriksaan secara langsung oleh dokter baik dengan pemeriksaan fisik dan ataupun pemeriksaan penunjang secara lebih detail. Pengobatan bisa dengan pemberian krim kortikosteroid, emolien (pelembab), ataupun obat anti histamin untuk meredakan gatal. Namun alangkah baiknya anda juga memperhatikan penggunaan krim, sabun atau bahan kosmetik lainnya yang digunakan pada wajah yang dapat mencetuskan keluhan.
Buka di app
Dijawab oleh
Tim Medis HonestDocs
Selamat siang.
Terima kasih telah menggunakan layanan konsultasi dokter online di HonestDocs.id.
Penyebab kulit kering dan terasa pedih di bagian tulang pipi bisa terjadi karena beberapa hal antara lain:
- Dermatitis atopik. Penyakit kulit ini merupakan salah satu yang menyebabkan keluhan ruam di pipi yang terasa gatal dan membuat kulit kering dan kasar serta terasa perih. Terdapat riwayat atopik atau keturunan yang dialami pasien.
- Dermatitis kontak alergi (DKA) merupakan salah satu kemungkinan penyebab keluhan ini. Terdapat riwayat alergi yang dimiliki pasien, salah satunya alergi terhadap bahan kosmetik yang digunakan misalnya alergi terhadap krim pencerah wajah.
- Xerosis kutis atau kulit yang terlalu kering juga bisa menyebabkan keluhan kering, kasar dan terasa perih pada pipi.
Untuk memastikan penyebab keluhan anda perlu dilakukan pemeriksaan secara langsung oleh dokter baik dengan pemeriksaan fisik dan ataupun pemeriksaan penunjang secara lebih detail. Pengobatan bisa dengan pemberian krim kortikosteroid, emolien (pelembab), ataupun obat anti histamin untuk meredakan gatal. Namun alangkah baiknya anda juga memperhatikan penggunaan krim, sabun atau bahan kosmetik lainnya yang digunakan pada wajah yang dapat mencetuskan keluhan.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Selamat malam dok, saya ingin bertanya. Ada masalah pada wajah saya di area pipi (tepatnya di tulang pipi kanan dan kiri). Kulitnya kering ,kasar dan lebih merah dibanding area pipi di sekitarnya (area ini tak seluruhnya di pipi). Kadang-kadang kalau lagi cuci muka suka terasa perih. Ini masalah apa ya dok? Terima Kasih
Selamat malam dok, saya ingin bertanya. Ada masalah pada wajah saya di area pipi (tepatnya di tulang pipi kanan dan kiri). Kulitnya kering ,kasar dan lebih merah dibanding area pipi di sekitarnya (area ini tak seluruhnya di pipi). Kadang-kadang kalau lagi cuci muka suka terasa perih. Ini masalah apa ya dok? Terima Kasih