February 15, 2019 15:15
Dijawab oleh
Tim Medis HonestDocs
Halo terimakasih telah bertanya melalui Honestdocs :)
nyeri pada punggung dapat disebabkan oleh beberapa hal:
1. trauma otot
2. penyakit ginjal
3. beridiri atau duduk pada posisi yang sama berjam-jam
4. over exercise atau aktivitas fisik yang berlebih
5. kurangnya pemanasan dan pendinginan setelah berolahraga
6. posisi tidur
7. kurangnya jam tidur
disamping keluhan bapak diatas apakah ada gejala lain seperti nyeri saat berkemih, demam, atau keluhan lainnya?
bila tidak ada keluhan tambahan lain kemungkinan lebih mengarah ke otot saja, biasanya diakibatkan karena kelelahan atau over exercise.
yang bisa dilakukan saat ini adalah:
1. meminum obat anti nyeri yang dijual bebas seperti paracetamol atau piroxicam untuk mengurangi rasa sakit
2. saat tidur telentang cobalah mengganjal lutut anda dengan guling agar posisi otot punggung dan perut lebih nyaman. saat tidur miring, gunakan bantal untuk menyangga kepala anda agar tetap tegak lurus terhadap bahu, dan gunakan guling diantara kaki.
3. lakukan pemanasan dan pendinginan saat berolahraga. terutama stretching saat pendinginan.
4. tidur cukup 8 jam sehari
5. kurangi aktivitas fisik berlebih, saat melakukan kerja dengan aktivitas fisik sebaiknya diselingi dengan istirahat sejenak seperti 30 menit kerja 5 menit istirahat.
bila ada keluhan lain, atau nyeri dirasakan tidak membaik sebaiknya diperiksakan ke dokter terdekat untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.
demikian informasi dari saya semoga dapat membantu :)
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Usia saya 39tahun, bbrp bulan belakangan ini saya ada keluhan nyeri di bagian punggung, saya sudah coba massage theraphy tapi tidak ada perubahan dan masih terasa nyeri. apa yg terjadi ya dok?
Usia saya 39tahun, bbrp bulan belakangan ini saya ada keluhan nyeri di bagian punggung, saya sudah coba massage theraphy tapi tidak ada perubahan dan masih terasa nyeri. apa yg terjadi ya dok?