February 16, 2019 14:36
Dijawab oleh
Tim Medis HonestDocs
Halo terimakasih telah bertanya melalui Honestdocs :)
Rasa nyeri pada buang air kecil yang disertai dengan nyeri perut dapat disebabkan oleh beberapa hal berikut:
1. infeksi saluran kemih
2. batu saluran kemih
3. penyakit saluran kandungan
4. penyakit pencernaan
5. penyakit menular seksual
dari keluhan saudara kemungkinan paling besar adalah ke arah infeksi saluran kemih.
apakah saudara ada keluhan lain seperti demam, atau, keluar keputihan atau nanah dari saluran kemih?
bila saudara perempuan, apakah ada kelainan pada menstruasi?
hal yang dapat saudara lakukan sementara ini:
1. meminum obat anti nyeri seperti paracetamol
2. meminum air putih 2 liter sehari
3. tidak menahan BAK
4. BAK hingga tuntas hingga kandung kemih kosong, jangan terburu-buru saat sedang ke toilet
5. jangan memegang saluran kemih bila tangan kotor, termasuk saat setelah mencebok, cuci tangan dengan sabun terlebih dahulu.
bila gejala yang dirasakan menetap atau memburuk disarankan diperiksa secara langsung oleh dokter terdekat untuk pemeriksaan lebih dalam.
demikian informasi dari saya semoga dapat membantu :)
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dokter, setelah menikah saya merasakan sakit pas lagi buang air kecil dan perut terasa nyeri..kenapa ya dok?normal nggak? Trima kasih…..oh ya terima kasih juga atas jawaban dari pertanyaan saya sblumnya.
Dokter, setelah menikah saya merasakan sakit pas lagi buang air kecil dan perut terasa nyeri..kenapa ya dok?normal nggak? Trima kasih…..oh ya terima kasih juga atas jawaban dari pertanyaan saya sblumnya.