November 04, 2019 16:37
Dijawab oleh
Yoana (dr.)
halo untuk haid normal berlangsung setiap 21-35 hari sekali dengan durasi 2-7 hari.
apakah darah yang keluar masih terjadi hingga saat ini?
perdarahan setelah berhubungan intim dapat disebabkan oleh beberapa kondisi seperti
-trauma/iritasi setelah berhubungan intim
-adanya peradangan pada organ reproduksi seperti serviks
-konsumsi obat2an hormonal
dsb
jika perdarahan terjadi dalam jumlah banyak dan lama maka diperlukan pemeriksaan fisik langsung untuk memastikan ada tidaknya gangguan pada organ reproduksi, sehingga penanganan yang tepat juga dapat diberikan
untuk sementara sebaiknya
-tidur yang cukup
-makan teratur untuk menjaga keseimbangan hormon
-hindari hubungan intim untuk sementara waktu jika perdarahan masih terjadi
-lakukan relaksasi untuk mengelola stress
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Skrng sudah tinggal sedikit saja dok hanya setitik.. Tp tidak bahaya kan ya dok? Terimaksih dok atas jawaban nya,
Dijawab oleh
Yoana (dr.)
jika hanya berlangsung sementara dan sedikit maka umumnya tidak berbahaya.
namun jika kondisi berulang atau perdarahan bertambah banyak sebaiknya periksakan kondisi langsung ke dokter kandungan yaa
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Jika hanya terjadi sekali ini dan berlangsung sebentar, maka tidak berbahaya. Terlebih tidak ada gejala lain yang menyertai, seperti kram perut, keputihan, atau demam.
Namun, apabila berulang, keluar darah setiap setelah berhubungan intim dan disertai gejala tersebut, maka perlu diwaspadai dan harus segera diperiksakan ke dokter kandungan.
Demikian, semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat sore
Bila perdarah terus berlanjut, dimana keluar mya darah lebih dari haid biasanya, baiknya anda periksakan.
Bila saat ini sudah berhenti, tentu masih dikatakan aman.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Sore dok.. Saya mau tanya, saya kan datang bulan tgl 22 okt sampai tg 27okt. Setelah itu saya berhubungan intim dengn suami saya tgl 1 november dan hari itu juga setelah berhubungan intim saya mengeluarkan darah seperti haid. dan siang nya saya pake pembalut seperti haid biasanya. Kenapa ya dok.. Saya takut. Tolong jawaban nya 🙏
Sore dok.. Saya mau tanya, saya kan datang bulan tgl 22 okt sampai tg 27okt. Setelah itu saya berhubungan intim dengn suami saya tgl 1 november dan hari itu juga setelah berhubungan intim saya mengeluarkan darah seperti haid. dan siang nya saya pake pembalut seperti haid biasanya. Kenapa ya dok.. Saya takut. Tolong jawaban nya 🙏