March 27, 2019 19:20
Dijawab oleh
William (dr.)
Halo selamat pagi :)
dari gejala yang saudari ceritakan, besar kemungkinan saudari menderita mastitis ataupun infeksi/peradangan pada payudara.
karena pengobatannya seringkali membutuhkan antibiotika dan antiradang, biasanya memang dibutuhkan reep dokter.
bila dibilang gagal radang, bisa jadi peradangannya tidak disebabkan oleh infeksi dan biasa bisa hilang dengan sendirinya dalam waktu 3-5 hari.
hal yang dapat saudara lakukan sementara ini:
1. kompres dingin bagian yang nyeri tersebut
2. untuk sementara gunakan payudara 1 nya untuk menyusui, dan bagian yang nyeri boleh menggunakan pump dulu ya bu
3. bila gejala yang dirasakan menetap atau memburuk disarankan diperiksa secara langsung oleh dokter kandungan terdekat untuk pemeriksaan lebih mendalam.
bila ada yang kurang jelas silahkan tanyakan kembali.
demikian informasi dari saya semoga dapat membantu :)
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok, saya 23 tahun dan sedang menyusui bayi 7 bulan, sekitar 2 bulan ini ada benjolan seperti bisul wana putih di dalam areola bintik-bintik montgomery, awalnya hanya satu dan sakit sekali saat menyusui atau pake BH. Sempat kempes karena saya kompres air hangat tapi teap ada isinya, sekarang muncul. Saya sempat ke dokter tapi dia kurang spesifik dan hanya bilang ini karena gagal radang terus dikasih salep tapi tidak ada efek apa-apa. Saya sakit apa ya dok? Terima kasih.
Dok, saya 23 tahun dan sedang menyusui bayi 7 bulan, sekitar 2 bulan ini ada benjolan seperti bisul wana putih di dalam areola bintik-bintik montgomery, awalnya hanya satu dan sakit sekali saat menyusui atau pake BH. Sempat kempes karena saya kompres air hangat tapi teap ada isinya, sekarang muncul. Saya sempat ke dokter tapi dia kurang spesifik dan hanya bilang ini karena gagal radang terus dikasih salep tapi tidak ada efek apa-apa. Saya sakit apa ya dok? Terima kasih.