October 26, 2019 14:03
Dijawab oleh
Yoana (dr.)
halo gejala awal setelah terinfeksi virus hiv umumnya muncul dalam hitungan minggu hingga 1-2 bulan setelah pertama kali terinfeksi dengan gejala umumnya seperti flu biasa dapat ditandai dengan demam, nyeri kepala, nyeri sendi/otot, lemas yang berlangsung beberapa hari hingga mingguan. gejala dapat berkurang setelah mengonsumsi obat yang bersifat simptomatis artinya demam dapat turun dengan mengonsumsi obat penurun panas.
setelah itu infeksi akan memasuki masa laten dimana umumnya penderita tidak akan mengalami gejala apapun, namun virus bekerja dengan menghancurkan sistem imun dan gejala akan kembali muncul ketika sel imun sudah menurun dimana kondisi ini umumnya berlangsung tahunan.
gejala akibat imunitas yang turun sendiri dapat berupa demam, diare berkepanjangan, infeksi paru, infeksi jamur,dsb
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Scientia Inu Kirana (dr. )
Halo selamat siang terimakasih telah menghubungi honestdocs
Ketika seseorang terinfeksi virus HIV maka tubuh akan melakukan perlawanan dengan membuat antibodi untuk melawan infeksi tersebut. Fase ini disebut dengan fase serokonversi akut pada HIV. Fase ini berlangsung 3-14minggu.Fase ini yang menimbulkan gejala seperti flu.
Lama fase ini sendiri berlangsung 4-11hari tergantung kondisi klinis pasien dan kekebalan tubuh untuk melawan virus HIV.
Terkait dengan demam pada HIV biasanya demam bisa ringan atau sangat tinggi tergantung kondisi klinis tubuh masing2 individu.
Semoga bermanfaat
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Cairan tubuh yg terpapar udara seperti cairan ejakulasi / vaginal fluid apakah berpotensi menularkan virus hiv apabila masuk ke dalam tubuh ya dok?? Terima kasih
Dijawab oleh
Scientia Inu Kirana (dr. )
Baik, cairan tubuh yang terpapar udara tidak menularkan virus HIV.
Semoga membantu
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Biasanya gejala awal setelah terinfesi hiv berlangsung berapa lama?? Misalkan demam dan sakit tenggorokan nya itu bisa berlangsung berapa lama ya dok?? Demamnya demam tinggi apa demam sedikit nanti turun lagi kalo dah minum obat demam?? Makasih
Biasanya gejala awal setelah terinfesi hiv berlangsung berapa lama?? Misalkan demam dan sakit tenggorokan nya itu bisa berlangsung berapa lama ya dok?? Demamnya demam tinggi apa demam sedikit nanti turun lagi kalo dah minum obat demam?? Makasih