March 28, 2019 13:25
Dijawab oleh
Scientia Inu Kirana (dr. )
Halo terimakasih telah menghubungi honestdocs
Adenomiosis terjadi jika lapisan otot rahim bagian luar menembus bagian dalam otot rahim. Obat Asam mefenamat atau golongan NSAID merupakan obat yang digunakan untuk mengurangi rasa nyeri dan mengurangi perdarahan saat Anda menstruasi. Selain dengan antinyeri pengobatan adenomiosis berupa
1. terapi hormonal dengan menggunakan pil kb atau dengan menggunakan alat yang ditanam dimulut rahim
2. operasi
Jika Anda masih merasakan nyeri berarti kemungkinan obat tersebut tidak mencapai dosis terapi . Anda dapat mengkombinasi dengan obat ibuprofen jika Anda tidak memiliki riwayat sakit lambung.
Penggunaan obat antinyeri digunakan hanya ketika Anda nyeri yaitu sekitar 2-3 hari saat menstruasi
semoga bermanfaat
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Hallo dokter, saya mmasih berusia 17 th, sudah 3 tahun ini ketika saya haid perut itu sakit sekali seperti tidak kuat dok. Saya sudah periksa diklinik disarankan ke dokter SPOG, dan di dokter SPOG saya di USG hasilnya ada benjolan kecil seperti jerawat dan nama penyakitnya ADENOMIOSIS tidak masalah dan khawatir, saya dikasih obat ASAM MEFENAMAT itu dimuinum ketika sakit banget. Ketika perut sakit dan saya minum tidak ada hasilnya masih sakit banget. Bagaimana cara pengobatannya dok?. Terima kasih
Hallo dokter, saya mmasih berusia 17 th, sudah 3 tahun ini ketika saya haid perut itu sakit sekali seperti tidak kuat dok. Saya sudah periksa diklinik disarankan ke dokter SPOG, dan di dokter SPOG saya di USG hasilnya ada benjolan kecil seperti jerawat dan nama penyakitnya ADENOMIOSIS tidak masalah dan khawatir, saya dikasih obat ASAM MEFENAMAT itu dimuinum ketika sakit banget. Ketika perut sakit dan saya minum tidak ada hasilnya masih sakit banget. Bagaimana cara pengobatannya dok?. Terima kasih