October 31, 2019 19:12
Dijawab oleh
Vania Angela (dr.)
halo
selamat malam
kista bartholin memiliki kesamaan dengan keluhan yang anda sebutkan diatas. segera periksakan diri anda ke dokter spesialis kandungan untuk mendapatkan terapi yang tepat untuk anda
kista bartholin merupakan pembengkakan kelenjar bartholin (terjadi penumpukan cairan akibat bakteri atau akibat trauma). fungsi dari kelenjar bartholin itu sendiri untuk melumasi vagina
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Apakah harus di lakukan tindakan operasi dok?
Apakah harus dilakukan tindakan operasi dok?
Apakah harus dilakukan tindakan operasi dok?
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat malam
Benjolan pada vagina tersebut bisa jadi adalah pembengkakan kista Bartholin yang berada pada bagian dalam bibir. Benjolan juga dapat disebabkan oleh infeksi dan mengandung nanah. Penanganan dapat dilakukan dengan mengonsumsi antibiotik atau tindakan pembedahan.
Pada kasus yang sangat jarang pada wanita pasca-menopause, terkadang perlu dilakukan biopsi (pengambilan sampel jaringan) untuk mendeteksi kemungkinan kanker vulva.
Selain itu, benjolan berwarna merah dapat terbentuk ketika terjadi infeksi pada batang rambut kemaluan, atau disebut folikulitis.
Baiknya periksakan pada dokter, bila memungkinkan dilakukan tindakan maupun pemberian obat saja
Semoga jawaban ini bermanfaat bagi anda
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok saya mau tanya, apabila ada benjolan keras dan padat di bagian vagina sebelah kiri, terasa sakit kalo di tekan saja. Benjolan nya tiga bulan yg lalu kecil, sekarang sebesar biji nangka dok. Terimakasih dok
Dok saya mau tanya, apabila ada benjolan keras dan padat di bagian vagina sebelah kiri, terasa sakit kalo di tekan saja. Benjolan nya tiga bulan yg lalu kecil, sekarang sebesar biji nangka dok. Terimakasih dok