February 19, 2019 11:55
Dijawab oleh
Tim Medis HonestDocs
Halo, terima kasih telah bertanya di Honestdocs!
Nyeri pada punggung bagian bawah dapat disebabkan oleh beberapa hal seperti:
1. Riwayat trauma
2. Salah posisi yang menyebabkan kekakuan atau ketegangan otot
3. Adanya saraf yang terjepit
4. Gangguan ligamen dan bantalan antar ruas tulang belakang
5. Patah tulang belakang
Untuk mengetahui apa yang terjadi pada tulang belakang anda, pada dasarnya dapat dilakukan pemeriksaan rontgen yang dapat anda peroleh di rumah sakit terdekat. Dari foto rontgen tersebut dapat mendeteksi struktur tulang belakang anda yang terganggu.
Apabila diagnosa sudah tegak, maka penanganan dapat diberikan dengan tepat. Untuk saat ini yang dapat anda lakukan di rumah seperti:
1. Hindari pemijatan atau massage
2. Istirahat yang cukup
3. Posisikan tubuh anda dengan baik pada saat beraktivitas atau saat isitirahat
4. Mengkompres daerah yang sakit dengan air hangat atau bantal hangat
5. Konsumsi obat anti nyeri
Semoga bermanfaat!
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Selamat malam, dok. Saya perempuan 19 tahun. Bagian bawah punggung bawah saya sakit, dok. Rasanya juga sakit waktu saya membungkuk setelah sebelumnya berdiri. Sakitnya dari seminggu yang lalu. Waktu itu saya dengar seperti tulang bunyi ketika saya jongkok, dan saat berdiri punggung bawah saya nyeri. Itu kenapa, dok? Cara penyembuhannya gimana?
Selamat malam, dok. Saya perempuan 19 tahun. Bagian bawah punggung bawah saya sakit, dok. Rasanya juga sakit waktu saya membungkuk setelah sebelumnya berdiri. Sakitnya dari seminggu yang lalu. Waktu itu saya dengar seperti tulang bunyi ketika saya jongkok, dan saat berdiri punggung bawah saya nyeri. Itu kenapa, dok? Cara penyembuhannya gimana?