June 03, 2019 00:10
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo
selamat malam
terima kasih sudah menghubungi honestdocs
Maaf, foto yang anda kirim tidak kami terima, tolong dikirim sekali lagi,
atau bantu kami dengan melengkapi keterangan berikut
apakah masih ada obat yang harus dimakan atau dioles?
apakah anda sering menggunakan alas kaki tertutup?
apakah bekas operasi ada nanah?
Penyembuhan luka tergantung dari jenis luka, besarnya luka, dalamnya luka, dan seberapa luas luka yang dialami, serta dipengaruhi penyakit lain.
Luka yang sulit sembuh dapat disebabkan oleh :
- perawatan yang tidak tepat
- kurangnya kebersihan
- diabetes
- penyakit jantung
- dll
Beberapa cara yang dapat dilakukan
1. Hindari luka lembab atau berair
2. Pastikan area luka tetap kering dan bersih
3. Hindari menggunakan alas kaki yang tertutup
4. Banyak minum air putih
5. Makanan yang bergizi dan istirahat yang cukup dapat membantu mempercepat penyembuhan luka.
Kami tunggu tambahan informasinya ya, agar kami dapat membantu anda
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Terima kasih dokter sudah merespon..
Saya masih melakukan aktivitas bekerja menggunakan sendal dan berjalan miring..
Untuk obat sendiri sudah habis dokter, saya hanya mengganti perban 2 hari 1x dan mengoleskan dengan salap sagestam..
untuk luka sendiri tidak ada nanah ataupun darah, hanya saja robekan di kaki saya masih terlihat di bagian atas..
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
halo
terima kasih tambahan informasinya
Untuk mengatasi lukanya, apakah jahitannya besar? bila tidak besar, tidak perlu diperban terlalu tebal karena akan menyebabkan luka menjadi basah dan sukar kering.
Dan disaat beristirahat, posisikan kaki lebih tinggi dari panggul, sehingga aliran darah kaki pun kembali dengan baik.
Berapa kali sehari kah anda menggunakan salep sagestam?
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Sekitar 4-5 jahitan dok, tapi yang saya lihat cukup dalam dan lebar dok..
Memang dok saat tidur saya tidak melakukan bantal di bawah kaki..
untuk pemakaian salap saya lakukan 2 hari 1x ketika mengganti perban dok..
Terima kasih informasinya dokter
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo
betul, saya sudah terima kiriman fotonya, terima kasih
dilihat dari fotonya, lukanya tidak ada infeksi
Dicoba meninggikan kaki pada saat tidur, dan juga pada saat tidak berdiri ya, contohnya disela-sela bekerja, disaat makan, disaat sedang duduk
Untuk perban, saya rasa anda bisa gunakan Band aid (hansaplast) ukuran besar ya. Bila ukurannya ada yang cukup menutupi luka tersebut
Dan pada saat tidur, lukanya boleh dibiarkan terbuka, bila anda tidak menggunakan selimut, tapi pastikan anda sudah membersihkan luka tersebut dan mengoleskan sagestam sebelum tidur
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Terima kasih banyak dokter sarannya, sangat sangat membantu kalau bisa komunikasi begini..
akan saya coba semua saran dari dokter, dan kalau boleh saya tanyakan kembali kira2 kapan saya harus ke rs untuk membuka jahitan dok? Terima kasih
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo,
biasanya kita lihat selama 3 hari ke depan, bila luka terlihat kering, kami akan mencoba mengangkat / melepas jahitan selang seling (tidak semuanya) sampai luka terlihat tertutup semua.
Dan bila sudah tampak kering sempurna biasanya di hari ke 7 kami akan angkat / lepas semua jahitannya.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dokter 3 minggu lalu saya habis melakukan operasi pengangkatan mata ikan, tetapi saya lihat jahitan saya belum kering dan sudah berkonsultasi dengan dokter (1 minggu lalu) beliau pun mengatakan bahwa jahitan saya blm kering.. apakah jahitan di diamkan 1 bulan tidak masalah dok? Terlampir foto dan kaki pasca operasi
Dokter 3 minggu lalu saya habis melakukan operasi pengangkatan mata ikan, tetapi saya lihat jahitan saya belum kering dan sudah berkonsultasi dengan dokter (1 minggu lalu) beliau pun mengatakan bahwa jahitan saya blm kering.. apakah jahitan di diamkan 1 bulan tidak masalah dok? Terlampir foto dan kaki pasca operasi