March 09, 2019 13:34
Dijawab oleh
Ferdy (dr)
Wa 'alaykum al-salaam
Terima kasih telah menghubungi honestdocs.
Umunya, telinga berdarah sering terjadi karena cedera. Terutama saat membersihkan kotoran dan menyebabkan goresan. Selain itu, ada beberapa hal lain yang menyebabkan telinga keluar darah, di antaranya:
1. Infeksi pada telinga bagian tengah dan dalam bisa mengakibatkan keluar darah dari telinga.
2. Corpus alienum (benda asing). Kemasukan benda asing juga bisa menimbulkan infeksi.
3. Barotrauma. Biasanya pada aktivitas menyelam, terjun payung, terbang. Diakibatkan karena perbedaan tekanan yang terlalu tinggi dan memecahkan gendang telinga.
4. Kanker atau tumor pada telinga.
Untuk mengetahui penyebab dan pengobatannya, segera kunjungi dokter. Semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Terima kasih atas jawabannya dok,
sebelumnya keluarnya darah, pernah juga keluar nanah dok,kalo nanah kan itu biasanya kemasuka air gitu jadi tidak terlalu dikhawaturin waktu itu, ketika darah yang keluar saya terkejut, takut,apa ada sangkut pautnya dok
Dijawab oleh
Ferdy (dr)
Kalau ada nanah menandakan adanya infeksi kuman atau bakteri, sehingga menimbulkan reaksi peradangan.
Apakah disertai juga dengan demam?
Sebaiknya segera diperiksakan ke dokter spesialis THT.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Assalamualaikum dok selamat siang, saya vita berusia 22 tahun ingin bertanya, Telinga saya keluar cairan tapi cairan itu berbentuk darah, itu kenapa ya dok??
Assalamualaikum dok selamat siang, saya vita berusia 22 tahun ingin bertanya, Telinga saya keluar cairan tapi cairan itu berbentuk darah, itu kenapa ya dok??