March 29, 2019 17:46
Dijawab oleh
William (dr.)
Halo selamat malam :)
rasa kembung dan begah setelah banyak minum dapat disebabkan karena penyakit asam lambung berlebih.
sedangkan biduran dapat muncul karena reaksi alergi, ada baiknya dicoba cari tahu apa saja yang dimakan ataupun bahan kimia yang digunakan pada hari itu (misal sabun cuci, dll) saat munculnya biduran.
hal yang dapat saudara lakukan sementara ini:
1. hindari pencetus alergi
2. hindari asap rokok, debu, dan kotoran
3. segera lap keringat, karena keringat yang berlebih dan didiamkan terlalu lama bisa menjadi sumber gatal dan biduran bila kemungkinan bercampur dengan debu
bila gejala yang dirasakan menetap atau memburuk disarankan diperiksa secara langsung oleh dokter terdekat untuk pemeriksaan lebih mendalam.
bila ada yang kurang jelas silahkan tanyakan kembali.
demikian informasi dari saya semoga dapat membantu :)
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Selamat malam dok, Saya mau tanya? Bagian pinggang hingga ke bawah payudara terasa bengkak dan penuh kalau habis makan. Terus kalau banyak minum juga perit terasa kembung dan begah dok. Padahal buang air besar saya normal setiap pagi rutin BAB. Buang air kecil saya kadang banyak kadang tidak dok dan akhir-akhir ini saya kena biduran di pagi dan malam hari terus berlangsung setiap hari. Apa yang menyebabkan saya biduran dok? Saya sudah minum obat dari dokter. Mohon bantuan nya dok. terima kasih .
Selamat malam dok, Saya mau tanya? Bagian pinggang hingga ke bawah payudara terasa bengkak dan penuh kalau habis makan. Terus kalau banyak minum juga perit terasa kembung dan begah dok. Padahal buang air besar saya normal setiap pagi rutin BAB. Buang air kecil saya kadang banyak kadang tidak dok dan akhir-akhir ini saya kena biduran di pagi dan malam hari terus berlangsung setiap hari. Apa yang menyebabkan saya biduran dok? Saya sudah minum obat dari dokter. Mohon bantuan nya dok. terima kasih .