April 05, 2019 22:48
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo, selamat pagi, terima kasih telah menghubungi HonestDocs.
Sebelumnya, apakah setelah tanggal 21 januari ada melakukan hubungan seksual? Bagaimana dengan siklus menstruasi Anda? Apakh teratur/ sering tidak teratur? Mengenai perut bawah yang membesar dan keras, bagaimana dengan BAB Anda? Apakah lancar/ sering susah BAB? Apakah disertai dengan nyeri?
Pada dasarnya, untuk sebuah kehamilan terjadi sperma dari pria harus masuk ke dalam liang vagina dan membuahi sel ovum/sel telur. Sel telur wanita diproduksi 1-2x tiap bulannya, itulah masa subur wanita yaitu periode 2 minggu sebelum siklus menstruasi. Namun apabila sudah terjadi menstruasi, artinya sel telur tidak dibuahi dan dinding rahim meluruh, sehingga tidak terjadi kehamilan.
Apabila mengkhawatirkan mengenai kehamilan/ tidak, dapat dilakukan pemeriksaan tes kehamilan dengan testpack, dengan urin pertama pagi hari.
Apabila keluhan masih berlanjut, sebaiknya memeriksakan diri ke dokter/ dokter kandungan agar mendapatkan pemeriksaan yang lebih komprehensif dan mendapat penanganan yang tepat.
Demikian penjelasan dari saya, semoga membantu. Silakan bertanya kembali apabila ada yang kurang jelas.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Halo, dok. Saya berusia 17 tahun. Saat dibioskop pacar saya mengambil spermanya dan ia jilat sendiri. Setelah itu ia memaksa agar tangannya masuk ke vagina saya. Awalnya saat itu tangannya susah masuk ke dalam rok saya, selang beberapa menit akhirnya ia memegang vagina saya. Pada hari itu tanggal 5 Januari, dan tanggal 18 Januari saya menstruasi dan selesai tanggal 21. Kemudian, pada tanggal 28 saya seperti mendapati flek. Sekarang bawah pusar saya membesar dan rada keras, saya juga sering bersendawa. Padahal saya tidak merasakan cepat lelah, malah saya sering melakukan aktivitas sampai sore hari. Dan tidak tertidur di siang hari dan bangun di tengah malam. Apakah dapat dipastikan saya hamil, dok? Terima kasih.
Halo, dok. Saya berusia 17 tahun. Saat dibioskop pacar saya mengambil spermanya dan ia jilat sendiri. Setelah itu ia memaksa agar tangannya masuk ke vagina saya. Awalnya saat itu tangannya susah masuk ke dalam rok saya, selang beberapa menit akhirnya ia memegang vagina saya. Pada hari itu tanggal 5 Januari, dan tanggal 18 Januari saya menstruasi dan selesai tanggal 21. Kemudian, pada tanggal 28 saya seperti mendapati flek. Sekarang bawah pusar saya membesar dan rada keras, saya juga sering bersendawa. Padahal saya tidak merasakan cepat lelah, malah saya sering melakukan aktivitas sampai sore hari. Dan tidak tertidur di siang hari dan bangun di tengah malam. Apakah dapat dipastikan saya hamil, dok? Terima kasih.