March 23, 2019 22:23
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo,
Selamat malam.
Untuk dapat terjadinya kehamilan diperlukan kesuburan dari suami dan istri.
Gangguan siklus menstruasi dapat dipengaruhi beberapa hal, misalnya
1. Perubahan hormonal
2. Pemakaian alat kb
3. Perubahan pola hidup : terlalu cape, kurang tidur atau aktifitas fisik berlebih
4. Perubahan pola diet yang terlalu ketat dan tidak seimbang
5. Perubahan berat badan yang drastis
6. Stress
7. Penyakit lainnya
8. Kehamilan / keguguran
Apabila ibu sedang menantikan buah hati, berkonsultasilah dengan dokter ahli kandungan, untuk mengetahui apa penyebab dari siklus yang tidak teratur ini, sekalian memeriksakan kesuburan suami.
Semoga informasi ini cukup membantu, silahkan kembali bertanya bila masih kurang jelas.
Terimakasih sudah menghubungi honestdocs
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
saya udah nikah 6 bulan tapi sampai skrng belum dapat keturunan,haid pun tidak teratur ketika haid nyeri nya berlebihan darah yang keluar juga tidak banyak.saran nya apa yang harus saya lakukan
saya udah nikah 6 bulan tapi sampai skrng belum dapat keturunan,haid pun tidak teratur ketika haid nyeri nya berlebihan darah yang keluar juga tidak banyak.saran nya apa yang harus saya lakukan