November 19, 2019 06:51
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Selamat pagi, Terimakasih atas pertanyaan Anda.
Sebelumnya Anda suntik KB yang berapa bulan? Dan sudah berapa lama?
Untuk beralih dari suntik KB ke pil KB tidak perlu menunggu Haid, saat jadwal suntik datang, Anda bisa langsung menggunakannya. Akan lebih kompatibel apabila Anda sebelumnya menggunakan suntik KB 1 bulan dan saat ini menggunakan pil KB kombinasi.
Keduanya sama-sama menggunakan dua jenis hormon; estrogen dan progesteron. Jadi peralihan dari suntik ke pil hanya mengubah cara masuknya obat.
Tapi perlu diketahui bahwa kontrasepsi hormonal memiliki beberapa efek samping. Efek samping tersering adalah terganggunya menstruasi, di mana menstruasi menjadi tidak teratur, keluar pendarahan sedikit atau banyak, bahkan diantaranya ada yang mengalami tidak haid sama sekali.
Oleh sebab itu, penggunaannya perlu dipertimbangkan dengan hati-hati. Konsultasikan dengan dokter dan libatkan suami dalam pemilihan metode kontrasepsi yang tepat.
Demikian, semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Saya suntik tgl 14ini saya belum sutik apa bisa hamil karena saya mau ganti kb pil apa saya nunggu haid dok
Saya suntik tgl 14ini saya belum sutik apa bisa hamil karena saya mau ganti kb pil apa saya nunggu haid dok