April 30, 2019 11:31
Dijawab oleh
Nur Astuti (Dokter )
selamat siang
terima kasih telah menghubungi honestdocs.
terkait keluhan yang anda sampaikan, saya memerlukan beberapa informasi tambahan sebagai berikut:
1. apa pekerjaan anda saat ini? atau apakah ada kegiatan yg banyak mengangkat barang berat?
2. apakah ada nyeri yg dirasakan didaerah punggung bawah?
3. apakah nyeri yang dirasakan menjalar ke bawah (hingga atau melebihi lutut)?
dari keluhan saat ini, ada kemungkinan anda mengalami nyeri pinggang bawah terkait pekerjaan atau disebut lowbackpain. kondisi ini banyak ditemukan pada pekerja berat atau yg sering duduk/tidak merubah posisi (karywan kantoran). beberapa hal yg anda dapat lakukan ialah: peregangan, mengganti posisi secar aberkala misal. saat duduk 1 jam, smepatkan peregangan selama 15 menit atau berjalan2 keliling ruangan., anda juga bisa minum obat anti nyeri, dan rutin berolahraga saat tidak sedang nyeri
sedangkan terkait BAB kurang lancar, bisa berhubungan atau tidak berhubungan dengan keluhan saat ini.
bisa saja susah BAB karena konsumsi serat kurang dan kurang bergerak/olarhaga. konsumsi makanan kaya sayuran dan serat.
sekian jawaban saya. semoga membantu. silahkan hub. saya kembali untuk informasi/pertanyaan selanjutnya.
terima kasih
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Saya bekerja di bidang design , dan untuk pekerjaan itu saya lebih banyak duduk , dan untuk sakit hanya terasa di bagian pinggang kiri saja , tapi terkadang beberapa hari ini ada rasa nyeri di atas kelamin rasa nyeri nya datang sekali kali .
Dijawab oleh
Nur Astuti (Dokter )
Selamat malam,
terima kasih telah menghubungi honestdocs.
dari keluhan yang anda sampaikan terkait nyeri pinggang kiri dan nyeri di atas kelamin, ada beberapa kemungkinan: akiba dari organ ginjal, otot, atau tulang. bisa saja anda memiliki 2 gangguan kesehatan saat ini. untuk keluhan nyeri pada bokong, sebenarnya bisa sangat berhub dengan kebiasaan banyak duduk,. dimana bisa terjadi tekkanan pada otot/tulang pada bagian tertentu. lakukan saran yg saya sampaikan diatas terkait masalah ini. sedangkan nyeri pinggang menjalar ke atas kelamin, bisa juga disebabkan ada gangguan di saluran kemih, misal. ada batu ginjal. biasanya keluhan ini muncul jika ada kebiasaan menahan BAK atau/dan kurang minum. keluhan ini biasanya banyak dirasakan oleh supir. saran saya perbanyak minum air putih dan hindari menahan BAK terlalu lama dan terlalu sering. jika perlu, anda bisa berkonsultasi dengan dokter penyakit dalam terkait keluhan saat ini. jika dinilai perlu oleh dokter, dokter dapat merujuk anda ke dr. spesialis rehabilitasi medik untuk memperoleh terapi fisik yg sesuai.
sekian jawaban dari saya. semoga membantu & terima kasih
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo,
selamat malam
terimakasih sudah menghubungi honestdocs
Sebelumnya ada beberapa hal yang perlu saya ketahui
- Sudah berapa lama keluhan ini dirasakan?
- apakah ada riwayat cedera sebelumnya?
- apakah ada riwayat darah tinggi, batu ginjal, atau penyakit lainnya?
- apakah rasa nyeri ini terasa di kedua sisi atau hanya di satu sisi?
- bagaimana rasa nyerinya? ditusuk-tusuk? diremas? atau berdenyut?
- apakah disertai rasa kesemutan yang menjalar?
Pada umumnya, nyeri pinggang dapat disebabkan oleh :
1. Cedera / trauma otot
2. Herniasi discus tulang belakang
3. Sciatica
4. Spondylolisthesis
5. Spina stenosis
6. Radikulopati : saraf terjepit
7. Infeksi
8. Tumor
9. Batu ginjal
10. Penyakit radang panggul
11.Prostatitis (pada pria)
12. Karena postur yang buruk
13. Kegemukan / obesitas
Penanganan sakit pinggang disesuaikan dengan penyebab nyeri tersebut.
Sebaiknya periksakan ke dokter untuk mendapatkan pemeriksaan lengkap dan penanganan yang tepat
Semoga informasi ini membantu, silahkan tanyakan kembali bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Siang dok , saya wanita umur 25 tahun, beberapa hari ini saya merasakan sakit pada bokong kiri saya di bagian samping nya , dan sebelum nya bagian bokong ada terasa panas , dan sebelum nya beberapa minggu ini pinggang sebelah kiri saya terasa sakit , dan saya merasa BAB saya kurang lancar, mohon penjelasannya dok .
Siang dok , saya wanita umur 25 tahun, beberapa hari ini saya merasakan sakit pada bokong kiri saya di bagian samping nya , dan sebelum nya bagian bokong ada terasa panas , dan sebelum nya beberapa minggu ini pinggang sebelah kiri saya terasa sakit , dan saya merasa BAB saya kurang lancar, mohon penjelasannya dok .