March 26, 2019 07:41
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Selamat pagi, terima kasih telah menghubungi Honestdocs.
Sebelumnya apakah dalam 9 tahun ini anda rutin mengkonsumi obat antiretroviral?
Salah satu penyebab nafas bau adalah infeksi jamur Candida Albicans pada mulut, yang umumnya terjadi pada penderita immunodefisiensi seperti HIV, DM, pasien kemoterapi. Selain itu juga dapat disebabkan dengan hygiene mulut kurang, atau infeksi lain di saluran pernafasan dan sinus paranasal.
Ada beberapa upaya yang anda dapat lakukan, seperti sikat gigi teratur 2x sehari termasuk lidah, banyak minum air terutama sehabis makan, mengunyah permen karet rendah gula untuk menstimulasi pembentukan air liur, dan memeriksakan kesehatan gigi minimal 6 bulan sekali.
Anda juga daoat konsultasi dengan dokter anda mengenai pengobatan antijamur apabila memang terdapat infeksi jamur.
Sekian jawaban dari saya, semoga membantu. Apabila ada yang kurang jelas silahkan ditanyakan.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Terimakasih dok.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Apakah sampe saat ini hanya mengkonsumi dua obat multivitamin tersebut?
Apabila iya maka terapi HIV anda tidak adequat, dan dapat memperburuk kondisi anda. Disarankan untuk memeriksakan diri ke dokter anda untuk mendapatkan pemeriksaan lab seperti CD4 dan terapi antiretroviral untuk mengontrol perkembangan virus HIV.
Demikian jawaban dari saya, semoga membantu.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Terima kasih dok.
Dok.
Saya andi.3bln yg lalu bersetubuh dengan seorang wanita,saya kahwatir terjangkit HIV .
Karena di perut saya terlihat seperti ruam.
Apakah saya bisa di sembuh kan bila terinfeksi HIV dok.
Dok.. Saya mau bertanya.. Apakah wanita yg terkena HIV sdh jln 9thn nafas nya bau dok..
Dok.. Saya mau bertanya.. Apakah wanita yg terkena HIV sdh jln 9thn nafas nya bau dok..