September 12, 2019 00:46
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo
selamat pagi
terima kasih sudah menghubungi honestdocs
setelah lepas kb 3 bulan, tubuh memerlukan waktu 6-12 bulan sampai tubuh dapat kembali ke siklus menstruasinya yang normal,
Bila ibu masih menyusui secara eksklusif, biasanya tidak datang haid disebabkan karena menyusui, tetapi bila anak ibu sudah berusia 1 tahun lebih, maka penyebab tidak datangnya haid bukan karena menyusui
Beberapa cara yang dapat dilakukan untuk membantu melancarkan siklus menstruasi :
1. Miliki pola makan yang sehat: hindari junkfood dan makanan tinggi karbohidrat rendah nutrisi. Jaga keseimbangan nutrisi
2. Jaga berat badan di batas normal
3. Berhenti merokok (bila merokok)
4. Hindari stress
5. Batasi asupan kopi dan alkohol
6. Berolahraga rutin :3-4 kali dalam seminggu dengan durasi minimal 30 menit
7. Miliki pola tidur yang teratur : hindari begadang atau kurang tidur
Semoga informasi ini membantu, silahkan kembali bertanya bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo selamat pagi, terima kasih telah menghubungi Honestdocs.
Sebelumnya, ada beberapa hal yang perlu saya tanyakan terlebih dahulu:
1. Saat ikut KB 3 bulan sudah berapa kali?
2. Apakah saat ini masih menyusui?
KB suntik 3 bulan berisi hormon derivat progesteron, yang mencegah ovulasi dan mengentalkan lendir. Meskipun dapat mengubah siklus haid menjadi memendek atau memanjang, seiring waktu juga akan menghentikan haid. Bila anda baru pertama kali menggunakan KB 3 bulan, maka bisa jadi haid belum berhenti karena tubuh masih menyesuaikan dengan perubahan hormon di tubuh anda. Jadi awal awal masih dapat haid dulu, namun seiring waktu setelah beberapa kali pemakaian KB 3 bulan haid akan berhenti total, karena hormon progestin akan mencegah ovulasi dan mencegah luruhnya dinding uterus/ endometrium. Lama kelamaan endometrium akan tipis sendiri, menyebabkan tidak haid.
Ketika lepas kb, kesuburan tidak langsung kembali, butuh bulanan untuk kembali, tergantung masing masing wanita.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vina Amanda (MBBS)
Halo selamat pagi,
Terima kasih telah menghubungi Honestdocs.
Suntik KB bekerja dengan mengubah keseimbangan hormon pada tubuh. Suntik KB ini dapat menyebabkan beberapa efek samping, diantaranya adalah menstruasi tidak teratur , pendarahan di luar siklus, muncul bercak atau menstruasi berkepanjangan.
Untuk mendapatkan siklus haid kembali normal, maka akan membutuhkan waktu sekitar 6 bulan hingga 1 tahun bergantung pada kondisi tubuh Anda.
Adapun cara-cara yang dapat Ibu lakukan saat ini adalah dengan mengelola stress dengan baik, olahraga secara rutin serta memperbanyak asupan cairan dalam tubuh.
Semoga membantu.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Malem dok, saya abis lahiran ga haid haid. Skrg anak sy usia nya sudah 1th 5bulan . Awal mula nya, sy kb suntik yg 3bln . Pas anak sy usia 6bulan sy lepas kb suntik (sudah tdk kb lg) tp sy masih menyusui, jd apa yg harus sy lakukan dok. Trz biasa nya kalo berhubungan badan dgn suami nafsu skrg tdk (males melayaninya) Mohon solusi nya dok thx
Malem dok, saya abis lahiran ga haid haid. Skrg anak sy usia nya sudah 1th 5bulan . Awal mula nya, sy kb suntik yg 3bln . Pas anak sy usia 6bulan sy lepas kb suntik (sudah tdk kb lg) tp sy masih menyusui, jd apa yg harus sy lakukan dok. Trz biasa nya kalo berhubungan badan dgn suami nafsu skrg tdk (males melayaninya) Mohon solusi nya dok thx