June 25, 2019 12:35
Dijawab oleh
Ferdy (dr)
Selamat siang, terima kasih telah menghubungi honestdocs.
Omega-3 adalah asam lemak esensial, yang artinya zat ini tidak dapat diproduksi sendiri oleh tubuh, sedangkan manfaat omega 3 ini cukup besar bagi kesehatan tubuh. Sebagai contoh untuk kecerdasan otak anak, kesehatan mata, jantung, bahkan mencegah penyakit kanker.
Kegunaan lain tentang omega 3 dapat dibaca pada:
https://www.google.com/amp/s/www.honestdocs.id/manfaat-omega-3-untuk-kesehatan.amp
Semoga bermanfaat
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat siang
Terima kasih sudah bertanya
Beberapa manfaat omega-3
1. Kecerdasan yang lebih tinggi.
Komunikasi dan keterampilan sosialnya lebih baik.
2. Minim masalah yang berhubungan dengan perilaku.
3. Mengurangi risiko keterlambatan perkembangan mental.
Semoga bermanfaat bagi anda
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Selamat siang,
Asam lemak tak jenuh ganda omega-3, seperti asam eikosapentaenoat (EPA) dan asam docosahexaenoic (DHA), telah lama dianggap sebagai zat penting pada otak manusia yang mempengaruhi kecerdasan.
Zat esensial ini harus diperoleh dari makanan karena tubuh tidak dapat memproduksinya sendiri.
Selain terkait dengan masalah kecerdasan zat esensial ini juga penting untuk menjaga kesehatan otak dan saraf. Sejumlah penyakit-penyakit tertentu yang bersifat degeneratif seperti demensia, mulyiple sklerosis dan lainnya yang merusak saraf.
Bahkan asam lemak omega 3 juga dapat membantu mengatasi depresi, juga menjaga kesehatan tubuh secara umum.
Zat ini bermanfaat, mulai dari kandungan hingga tutup usia. Tentu bagi para pelajar juga akan sangat bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Selamat siang,
Asam lemak tak jenuh ganda omega-3, seperti asam eikosapentaenoat (EPA) dan asam docosahexaenoic (DHA), telah lama dianggap sebagai zat penting pada otak manusia yang mempengaruhi kecerdasan.
Zat esensial ini harus diperoleh dari makanan karena tubuh tidak dapat memproduksinya sendiri.
Selain terkait dengan masalah kecerdasan zat esensial ini juga penting untuk menjaga kesehatan otak dan saraf. Sejumlah penyakit-penyakit tertentu yang bersifat degeneratif seperti demensia, mulyiple sklerosis dan lainnya yang merusak saraf.
Bahkan asam lemak omega 3 juga dapat membantu mengatasi depresi, juga menjaga kesehatan tubuh secara umum.
Zat ini bermanfaat, mulai dari kandungan hingga tutup usia. Tentu bagi para pelajar juga akan sangat bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo selamat siang, terima kasih telah menghubungi Honestdocs.
Omega 3 bagus untuk kecerdasan, sehingga bermanfaat untuk pelajar. Namun yang lebih penting adalah meluangkan waktu buat belajar dan berlatih, karena hanya dengan suplemen omega 3 saja tidak akan memberikan peningkatan prestasi akademis.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo
sekedar menambahkan
Suplemen tersebut memang memiliki kandungan yang cukup baik untuk kesehatan otak, tetapi untuk kecerdasan otak diperlukan juga pola hidup yang sehat untuk menunjang kesehatan otak anda :
1. Miliki pola makan yang sehat: hindari junkfood dan makanan tinggi karbohidrat rendah nutrisi. Jaga keseimbangan nutrisi
2. Jaga berat badan di batas normal
3. Berhenti merokok (bila merokok)
4. Hindari stress
5. Batasi asupan kopi dan alkohol
6. Berolahraga rutin :3-4 kali dalam seminggu dengan durasi minimal 30 menit
7. Miliki pola tidur yang teratur : hindari begadang atau kurang tidur
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Apakah menggunakan obat coreway omega 3 ini dapat meningkatkan kecerdasan otak bagi pelajar? Dan berapa lama obat ini dapat bereaksi? Trimkasih dok
Apakah menggunakan obat coreway omega 3 ini dapat meningkatkan kecerdasan otak bagi pelajar? Dan berapa lama obat ini dapat bereaksi? Trimkasih dok