December 14, 2019 05:18
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat pagi
Herpes dimana muncul vesikel yang berkelompok dan aanagat nyeri.
Obat herpes itu antiviral, dosis tergantung diagnosa nya.
Sejak kapan alami ini?
Sudah cek ke dokter?
Bagaimana ruamnya?
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo selamat pagi,
Sebelumnya, apakah nyeri melentingnya hanya di satu sisi bentuk garis , atau bergerombol? Di lokasi mana muncul melenting nya? Apakah ada riwayat kambuh kambuhan ? Berapa usia anda?
Herpes ada 2 tipe, herpes zoster yang munculnya segaris dan satu sisi, dan juga herpes simplex, muncul bisa dimana saja bergerombol. Herpes zoster sangat nyeri dibanding simplex. Terapinya adalah antivirus, namun dengan dosisi berbeda untuk keduanya. Selain itu, perlu terapi anti nyeri untuk mengatasi nyerinya, dan salep steroid pada plentingnya bila perlu.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Sejak selasa kemarin dok, belum saya cek ke dokter soalnya masih dlm perjalanan laut.
Di bagian leher,punggung dan kepala bagian belakang dok.
Bergerombol berisikan cairan/air dok.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Ya bila anda bisa mendeskripsikan herpesnya lebih jauh, atau dibantu dengan foto, km bisa membantu mendiagnosis herpesnya kearah mana.
Sementara anda dapat mengkonsumsi obat anti nyeri untuk mengatasi nyerinya, dengan obat sepeeri Asam Mefenamat, Diclofenac.
Apakah di satu sisi tubuh, atau muncul di kedua sisi?
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Memang perlu bantuan foto.
Anda sesang berpergian kemana?
Jika bisa beli obat ke apotik biasanya berdekatan dengan tenaga medis
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Caranya mengirim foto bgmna dok
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Anda dapat mengirim foto dengan fitur lampirkan gambar. Atau, membuat thread pertanyaan baru, dengan lampiran fotonya.
Ya bila bergerombol berisi cairannya kemungkinan besar adalah herpes, namun masih butuh informasi dia muncul di satu sisi saja, atau merasa tidak terbagi satu sisi tubuh. Yang dimaksud satu sisi itu pembagian kanan dan diri, oleh garis tengah tubuh.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Penggunaan antivirus perlu dosis tepat untuk menghentikan replikasi dna virus.
Obat nyeri konsumsi untuk sementara seperti contoh sebelumnya.
Jangan di gosok atau di garuk bila gatal, konsumsi antigatal seperti cetirizin untuk kurangi
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Ada nomor yg bisa di hubungi dok
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Bila bergerombol seperti itu lebih mengarah ke herpes simplex. Apakah anda ada riwayat berhubungan/ kontak dengan seorang yang beresiko menularkan herpes?
Terapinya adalah antivirus, acyclovir. Sementara sebelum periksa ke dokter untuk resep obat jangan di pecahkan, dibiarkan saja agar tidak pecah dan menyebarkan infeksi lebih luas.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Baiknya anda ke dokter untuk dapat resep antivirus.
Jika gatal, digaruk dan pecah lentingan bisa membuat lesi di kulit sekitarnya
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Selamat pagi dok, mau nanya obat untuk herpes seperti ini apa namanya
Selamat pagi dok, mau nanya obat untuk herpes seperti ini apa namanya