June 27, 2019 12:06
Dijawab oleh
Ferdy (dr)
Selamat siang, terima kasih telah menghubungi honestdocs.
Selulitis adalah infeksi bakteri pada jaringan kulit yang dapat menyebabkan kulit terlihat kemerahan, bengkak, terasa lembek, dan sakit saat ditekan. Selulitis bukan penyakit kulit menular sebab infeksi ini menyerang jaringan kulit dalam (jaringan subkutan atau dermis) dan bagian atas kulit (epidermis).
Untuk pengobatan selulitis akan disesuaikan dengan jenis dan keparahan infeksi, serta kondisi pasien secara keseluruhan. Antibiotik oral biasanya menjadi pilihan pengobatan pertama bagi penderita selulitis.
Saran;
-Selalu menjaga kebersihan kulit dan luka menggunakan sabun dan air.
-Menutup luka untuk menghindari infeksi.
-Selalu memastikan luka tidak memiliki tanda-tanda infeksi (merah, bengkak, nyeri, dsb).
-Menggunakan alas kaki saat berada di luar rumah.
Tidak ada pantangan khusus untuk makanan yang dikonsumsi pada penderita selulitis, namun disarankan menjaga berat badan agar terhindar dari obesitas.
Semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Meso Slimming Treatment di Reface Clinic
Meso Slimming merupakan teknik non-bedah kosmetik dimana mikroskopis kecil dari obat-obatan kelas medis, vitamin, mineral dan asam amino disuntikkan ke dalam lapisan kulit. Penyuntikan dilakukan pada bagian atas dan tengah untuk mengatasi berbagai jenis masalah penumpukan lemak. Suntikan akan diberikan ke dalam mesoderm, yaitu lapisan lemak dan jaringan di bawah kulit. Befungsi untuk menghilangkan lemak tubuh yang tidak diinginkan dan selulit.
oh ya terimakasih dokter
Dijawab oleh
Ferdy (dr)
Sama-sama. Semoga bisa membantu 😊
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vina Amanda (MBBS)
Halo selamat siang,
Terima kasih atas pertanyaan yang diberikan.
Penyakit selulitis merupakan penyakit infeksi kulit yang disebabkan oleh bakteri dan menyebabkan peradangan. Kondisi ini seringkali menimbulkan rasa nyeri, kemerahan, pembengkakan serta rasa hangat saat diraba.
Pengobatan untuk infeksi selulitis ini membutuhkan perawatan antibiotik yang akan disesuaikan dengan tingkat keparahan infeksi tersebut.
Tidak ada pantangan makanan khusus untuk penderita selulitis. Adapun cara lain yang dapat dilakukan di rumah yaitu dengan beristirahat, tinggikan area tubuh yang sedang sakit, konsumsi obat penahan sakit seperti ibuprofen dan konsumsi antibiotik yang diresepkan oleh dokter.
Selain itu, terdapat juga beberapa makanana yang dapat membantu proses pemulihan agar lebih cepat seperti makanan yang kaya akan vitamin C, vitamin E, seng dan probiotik . Perbanyak juga asupan cairan agar terhindar dari dehidrasi.
Demikian semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
aslmualaikum dok mau nanya apakah penyakit selulitis bisa dikompres, pake air apa kalo bisa?
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo
selamat malam
terima kasih sudah menghubungi honestdocs
Apakah ayah anda sudah mendapatkan penanganan dari dokter?
Sebaiknya pastikan ayah anda sudah mendapatkan antibiotik yang tepat untuk penanganan selulitisnya, sesuai seperti yang sudah dijelaskan di atas, dan nanti akan diberikan arahan untuk cara kompres yang paling tepat ya
Semoga informasi ini bermanfaat, silahkan tanyakan kembali bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ferdy (dr)
Kompres hangat dapat pula dilakukan pada daerah yang terkena selulitis karena kompres hangat dapat meningkatkan suhu jaringan kulit di bawahnya. Jika suplai pembuluh darah sekitarnya baik, tindakan tersebut dapat meningkatkan konsumsi oksigen sehingga darah yang melewati bagian tersebut akan banyak dan secara tidak langsung membantu mengatasi infeksi yang ada di tempat tersebut.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Berapa lama sembuh penyakit teroritis dok
Berapa lama pembuh penyakit terolitis dok
Selamat siang dok, mau tanya ayah saya setelah di tes darah ayah saya terkena penyakit selulitis apakah ada makanan yang dilarang ??
Selamat siang dok, mau tanya ayah saya setelah di tes darah ayah saya terkena penyakit selulitis apakah ada makanan yang dilarang ??