October 23, 2019 09:32
Dijawab oleh
Yoana (dr.)
halo fibroadenoma mammae atau fam adalah tumor jinak pada payudara yang ditandai dengan adanya benjolan pada payudara yang umumnya tidak menimbulkan keluhan berarti.
anda boleh tetap hamil dan fam juga tidak akan mempengaruhi kehamilan dan waktu menyusui anda.
fam yang berukuran kecil dapat dilakukan observasi untuk melihat apakah benjolan bertambah besar atau tidak,adapun jika ukuran bertambah besar atau mengganggu umumnya dokter akan memberikan pilihan untuk operasi mengangkat fam.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Apa boleh mengkonsumsi obat saat punya penyakit fibroadenoma mammae pada saat hamil, mksh dok ud dijawab
Apa boleh mengkonsumsi obat saat punya penyakit fibroadenoma mammae pada saat hamil, mksh dok ud dijawab
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Selamat pagi, terimakasih atas pertanyaan Anda.
Sebaiknya konsultasikan dengan dokter Anda secara langsung, mengingat kehamilan dapat menyebabkan fibroadenoma mammae menjadi lebih besar akibat perubahan hormon selama hamil.
Jika memang dapat dipastikan bahwa benjolan di payudara tersebut adalah FAM dan tampaknya stabil - tidak ada perubahan ukuran pada USG dibandingkan dengan USG sebelumnya, maka biasanya akan menyusut dengan sendiri.
Tidak perlu dilakukan pengobatan atau pembedahan.
Namun apabila membesar dengan cepat dan menimbulkan gejala, maka perlu dipertimbangkan tindakan operasi.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Terimakasih dok atas jwbnnya sangat memuaskan.
Apa boleh hamil saat punya penyakit fibroadenoma mammae
Apa boleh hamil saat punya penyakit fibroadenoma mammae