November 12, 2019 18:10
Dijawab oleh
Yoana (dr.)
halo, apakah anda mengalami keluhan tertentu? keluhan tumbuhnya rambut secara berlebihan pada wanita pada bagian yang tidak seharusnya dapat disebut sebagai hirsutism yang dipicu oleh tingginya kadar hormon androgen dalam tubuh.
kondisi ini dapat disebabkan oleh beberapa kondisi seperti sindrom polikistik ovarium, cushing syndrom, gangguan pada kelenjar adrenal dan efek samping konsumsi obat2an tertentu. tumbuhnya rambut juga dapat dipicu oleh faktor keturunan dan ras tertentu.
untuk penanganan tergantung dari penyebab keluhan, jika tidak ada keluhan apapun dan tidak ada penyakit yang mendasari maka tindakan hair removal dapat menjadi pilihan misalnya dengan laser.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Selain laser apa ya dok?
Apakah tomat bisa membantu?
Dijawab oleh
Yoana (dr.)
untuk saat ini belum ada bahan2 alami yang terbukti dapat menghilangkan rambut di bagian tubuh.
pilihan lainnya adalah dengan melakukan waxing, mencukur namun rambut masih dapat tumbuh kembali.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Mlm dok, saya mau nanya kenapa wanita bisa memiliki bulu kumis? Dan bagaimana cara menghilangkannya?
Mlm dok, saya mau nanya kenapa wanita bisa memiliki bulu kumis? Dan bagaimana cara menghilangkannya?