February 15, 2019 13:41
Dijawab oleh
Tim Medis HonestDocs
Halo terimakasih telah bertanya melalui Honestdocs :)
Lansoprazole untuk gangguan lambung biasanya diberikan dosis 15 mg per hari, namun pada penyakit yang lebih berat seperti tukak lambung biasa diberikan 30mg per hari, bahkan pada kondisi tertentu seperti Zollinger Ellison syndrome dapat diberikan hingga 60 mg per hari.
jadi bila kelebihan 1x tidak masalah pada obat lansoprazole ini.
Namun tetap dianjurkan untuk minum obat sesuai dosisnya karena ada banyak obat yang rentang dosis amannya rendah, sehingga perbedaan dosis dapat menyebabkan efek samping fatal seperti pada obat jantung, digoksin misalnya.
untuk memudahkan mengingat kapan memakan obat, sebaiknya dijadwalkan pada jam yang sama setiap hari, dibuat alarm di handphone saudara, misalnya tiap jam 8 malam.
demikian informasi dari saya semoga dapat membantu :)
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Maaf dokter mengganggu waktunya, saat ini saya sedang mengonsumsi Lansoprazole 30 mg dengan dosis sehari 1 X, tadi saya minum lagi 1 karena saya lupa dok, jadi sehari ini saya minum 2. ada efek sampingnya gak dok kalo minum obat melebihi dosisnya? terima kasih.
Maaf dokter mengganggu waktunya, saat ini saya sedang mengonsumsi Lansoprazole 30 mg dengan dosis sehari 1 X, tadi saya minum lagi 1 karena saya lupa dok, jadi sehari ini saya minum 2. ada efek sampingnya gak dok kalo minum obat melebihi dosisnya? terima kasih.