January 01, 2020 18:06
Dijawab oleh
Vina Amanda (MBBS)
Halo selamat malam,
Terima kasih telah menghubungi Honestdocs.
Apakah disertai dengan gejala lain? Sudah berapa lama kondisi ini terjadi?
Kondisi susah menelan atau yang dikenal dengan istilah disfagia merupakan kondisi dimana seseorang mengalami gejala susah menelan, tidak dapat menelan, terasa ada yang mengganjal, rasa sakit dan lainnya. Untuk memastikan diagnosis yang tepat, diperlukan pemeriksaan fisik serta pemeriksaan lanjutan untuk menentukan langkah pengobatan selanjutnya.
Sebagai penanganan awal, Anda dapat mengikuti langkah-langkah berikut di rumah:
-Konsumsi makanan lunak yang mudah ditelan
-Hindari makanan yang dapat memicu rasa sakit seperti makanan asam/pedas
-HIndari minuman berkafein serta minuman beralkohol
-Cobalah untuk mengunyah secara pelan-pelan
Demikian semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok mau tnya. Bgmna penanganan di rumah jika terjadi susah menelan. Atw rasa ganjal saat menelan?
Dok mau tnya. Bgmna penanganan di rumah jika terjadi susah menelan. Atw rasa ganjal saat menelan?