April 23, 2019 22:22
Dijawab oleh
Ferdy (dr)
Selamat malam, terima kasih telah menghubungi honestdocs.
Berbicara mengenai lemak perut, ada 2 jenis lemak perut yaitu lemak subkutan dan lemak visceral. Lemak subkutan merupakan lemak dibawah kulit yang dapat kita goyang dengan tangan kita. Sedangkan lemak visceral (lemak dalam) lebih berbahaya, yaitu lemak yang disimpan di sekitar organ-organ Anda.
Berikut cara mengecilkan perut dengan cepat dan aman:
1. Diet secara teratur dengan kebiasaan makan yang sehat.
Diet sehat untuk mengecilkan perut antara lain:
-Sering makan buah-buahan dan sayuran (serat)
-Makanan rendah lemak dan rendah kalori
-Makanan tinggi protein
-Hindari Alkohol
-Makan tetap teratur (3 kali sehari) namun dengan porsi yang lebih kecil dibanding biasanya.
-Minum banyak air
-Makanlah cemilan sehat.
2. Latihan atau olah raga perut secara konsisten
3. Mengikuti gaya dan pola hidup yang sehat.
Membutuhkan keinginan dan konsistensi yang tinggi untuk bisa mengecilkan perut buncit, terlebih jika tidak bisa mengubah gaya hidup menjadi pola hidup yang sehat, rasanya sangat sulit untuk mendapatkan hasil yang maksimal. Tidak perlu dilakukan secara ekstrim pada awal-awal, asalkan bisa menemukan cara yang paling nyaman untuk Anda yang bisa Anda lakukan secara konsisten.
Info lengkapnya dapat dibaca di:
https://www.google.com/amp/s/www.honestdocs.id/cara-mengecilkan-perut.amp
Semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo, selamat malam, terimakasih telah bertanya dengan Honestdocs.
Sebelumnya, berapakah Berat badan dan tinggi badan Anda?
Selain perut buncit mengurangi rasa percaya diri, penumpukkan lemak di daerah perut yang berlebihan juga tidak baik untuk kesehatan. Terdapat beberapa cara yang dapat Anda terapkan, antara lain:
1. Mengurangi asupan lemak dan gula, menghindari makanan/minuman manis, mengkontrol asupan karbohidrat, hindari alkohol.
2. menambah asupan serat, sebab serat memperlambat penyerapan makanan sehingga dapat merasa kenyang lebih lama
2. Sempatkan untuk olahraga rutin, minimal 3x seminggu, lebih baik olahraga kardio karena efektif dalam membakar lemak perut.
3. Istirahat cukup, kendalikan stress, terutama jika mempunyai kecenderungan mengemil saat stress
4. menghindari makan sebelum tidur
Sebaiknya menghindari suplemen/ obat pelangsing karena dalam jangka panjang dapat memperburuk fungsi ginjal.
Demikian, semoga membantu. Silakan tanyakan kembali apabila ada yang kurang jelas.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo,
Selamat pagi, terimakasih sudah menghubungi honestdocs
Beberapa hal yang dapat diperhatikan untuk mengecilkan perut buncit
1. Olahraga rutin 3-4 kali/ minggu, dengan durasi minimat 30 menit. Perhatikan denyut jantung ketika berolahraga, disarankan di zona 60-70% (136–139 kali/menit) untuk membakar lemak. Bisa berupa cardio, yoga, hiit, plank, dll
2. Perhatikan asupan makanan, hindari makanan yang mengandung lemak jenuh, Makan teratur, (sering dengan porsi lebih kecil, gunakan piring berukuran lebih kecil), perbanyak asupan sayuran dan buah (diimbangi dengan asupan protein yang tepat)
3. Hindari cemilan rendah nutrisi tinggi karbohidrat
4. Bila harus duduk dalam jangka waktu yang lama (di kantor) : usahakan berdiri dan berjalan dan melakukan peregangan setiap 30 menit
5. Minum banyak air putih
6. Hindari mengemil sebelum jam tidur
7. Sebaiknya makan malam sekitar 3-4 jam sebelum jam tidur
8. Hindari konsumsi alkohol
9. Batasi asupan gula atau makanan/minuman tinggi karbohidrat
10. Miliki pola tidur yang baik, kurang tidur, atau jam tidur yang tidak teratur.
11. Perhatikan pola makan setelah berolahraga, biasanya setelah olahraga kita merasa lapar dan cenderung makan terlalu banyak
Hindari penggunaan obat pelangsing tanpa pengawasan dokter ya.
Semoga informasi ini membantu, silahkan kembali bertanya bila kurang jela
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok cara mengecilkan perut bgm ya? Apa perlu mkn suplemen atau ada cara lain? Tx dok
Dok cara mengecilkan perut bgm ya? Apa perlu mkn suplemen atau ada cara lain? Tx dok