May 23, 2019 03:31
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo
Selamat pagi
Terima kasih sudah menghubungi honestdocs
Sebelumnya ada beberapa informasi tambahan yang kami perlukan:
- keluhan apa saja yang bapak rasakan saat ini?
- sudah berapa lama keluhan ini dirasakan?
- apakah Ada keluhan lain seperti demam, batuk, dll?
- apakah memiliki riwayat gangguan asam lambung sebelumnya?
- apakah ada riwayat penyakit lainnya? Darah tinggi, diabetes, dll?
- apakah kedua obat ini merupakan obat Saran dokter?
Ada beberapa hal yang dapat membantu mengurangi keluhan gangguan asam lambung
1. Makan dengan porsi lebih sedikit dengan frekuensi yang lebih sering
2. Hindari makanan yang terlalu berlemak, terlalu manis, asam atau pedas
3. Hindari melewati jam makan.
4. Pastikan anda selalu memiliki cemilan sehat (buah, atau biskuit gandum)
5. Hindari makan terlalu cepat atau terburu-buru, kunyahlah makanan dengan baik sehingga kerja lambung akan lebih optimal.
6. Hindari stress berlebih
7. Hindari minuman berkafein (kopi/teh), soda ketika keadaan lambung kosong
8. Stop merokok (bila merokok)
9. Pastikan cukup minum air putih
Sebaiknya dicoba dulu dengan inpepsa. Inpepsa dapat diberikan sehari 3 Kali, 30 menit sebelum makan, bila mual masih /tetap dirasakan, maka lancid dapat diberikan cukup sehari sekali saja, sebelum makan atau sebelum tidur.
Semoga informasi ini cukup membantu, silahkan tanyakan kembali bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Bp sy mmg ad riwayat penyakit lambung sebelumnya, dan ad riwayat diabetes juga,,utk kondisi ini bp saya msh boleh berpuasa..?trima ksh.
Mohon daran dokter trima ksh
Apakah bp sy boleh berpuasa
Apakah bp sy boleh berpuasa
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo, terima kasih tambahan informasi nya
Apakah kadar gula bapak saat ini terkontrol atau tidak?
Yang harus diberikan perhatian khusus pada saat puasa adalah kadar gula darahnya, dan jenis makanan pada saat sahur dan berbuka.
Bila kadar gula stabil, dan jenis makanan pada saat sahur Dan berbuka tidak mencetuskan meningkatnya kadar asam lambung, bapak dapat menjalankan ibadah puasa dengan lansoprazole sebelum tidur, inpepsa sebelum berbuka atau sahur.
Semoga informasi ini cukup membantu silahkan tanyakan kembali bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Ayah sy umur 74 tahun saat ini lambungnya sakit ,,utk mengatasi sementara apakah boleh diberikan inpepsa dan lancid 30 lansoprazole..trima ksh
Ayah sy umur 74 tahun saat ini lambungnya sakit ,,utk mengatasi sementara apakah boleh diberikan inpepsa dan lancid 30 lansoprazole..trima ksh