December 10, 2019 08:01
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Selamat pagi,
GERD menimbulkan gejala panas atau nyeri di uluhati hingga ke dada. Hal ini akibat naiknya asam lambung hingga ke kerongkongan sehingga terkadang tenggorokan pun terasa panas dan dapat mencetuskan batuk.
Tips untuk Anda;
- makan sedikit tapi sering
- hindari makanan pedas, berminyak dan terlalu asam.
- jangan tiduran setelah makan, berilah jarak 2 jam atau lebih.
- konsumsi obat penurun asam lambung, seperti antasida dan ranitidin/omeprazole.
- jangan mengenakan baju ketat.
Apa obat yang dikonsumsi selama ini?
Apakah ada apotek di tempat Anda?
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo selamat pagi,
Sebelumnya dimana anda tinggal? Apakah tidak ada puskesmas di daerah anda?
Untuk GERD, butuh terapi PPI seperti Lansoprazole, yang diminum 2x sehari dalam 14 hari terlebih dahulu.
Selain itu hindari berbaring setelah makan, dan makanan yang asam/ pedas.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat pagi
Gerd dimana asam lambung meningkat hingga adanya refluks atau naik hingga tenggorok, panas di dada. Pengobatan lambung dengan pola hidup yang teratur, cegah makan terlambat, makanna yang dimakan, dan posisi setelah makan.
Pengobatam dejgannomeprazole setengh jam sebelum makan
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Rumah saya dekat dengan rumah sakit dll
Namun saya sering naik ke gunung untuk melihat kopi, di sana sangat jauh dengan rumah sakit dll.
Oleh sebab itu saya tanyakan tadi.
Saya sering mengkonsumsi omeprazole dan antasidadoen
Namun tdk ada reaksi apapun.
Justru menyebabkan panas di dada
Dokter pernah memberikan saya suntikan warna merah dan itu langsung menghilangkan rasa panas di dada di sertai gelisah.
Apakah nama obat tsb
Atau fungsinya
Kepala sqya juga masih pusing
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Kerja obat lewat pembuluh darah memang langsung ke tujuan, jika diminum tentu perlu proses.
Dimana riwayat maag anda yang sudah lama, dan pengobatan memang tak bisa cepat, perlu 1 minggu minimal.
Ada baiknya anda periksakan saja, untuk obat warna merah, tak bisa saya pastikan apa. Perlu nama yang jelas, untuk mengetahui.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Ya sebaiknya anda periksakan diri anda ke dokter saat dirumah dan membawa pengobatan saat berergian jauh.
Obat suntik bisa golongan PPI juga namun yang injeksi, kerjanya lebih cepat. Bila warna merah bisa vitamin saraf, namu tidak bisa dipastikan hanya dari warna
Untuk pusing anda dapat mengkonsumsi Parasetamol untuk mengatasinya.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Iya, saat masih di rumah pastikan bahwa GERD terkendali dengan obat-obatan yang digunakan, jadi pada saat nanti jauh dari rumah, Anda dapat membawa bekal obat yang cukup.
Untuk itu, sebaiknya di periksakan ulang atau kontrol khususnya ke dokter spesialis penyakit dalam.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Baiklah
Trimakasih sarannya
Semoga ALLAH SWT selalu melindungi kalian semuanya 😇
Saya terdiagnosa gerd Selain itu saya sering mengalami sakit di dada dan suhu tubuh berubah - ubah. Apa yang harus saya lakukan. Jika misalnya jauh dari kedokteran atau pusat kesehatan
Saya terdiagnosa gerd Selain itu saya sering mengalami sakit di dada dan suhu tubuh berubah - ubah. Apa yang harus saya lakukan. Jika misalnya jauh dari kedokteran atau pusat kesehatan