March 02, 2019 10:39
Dijawab oleh
Tim Medis HonestDocs
Selamat sore.
Terima kasih telah menggunakan layanan konsultasi dokter online di HonestDocs.id.
Ya keluhan mual – mual disertai dengan perut kembung memang sering kali terkait dengan gangguan pada lambung (maag) akibat peningkatan asam lambung. Biasanya keluhan ini juga bisa disertai keluhan lainnya seperti sering sendawa, muntah, dan lain sebagainya. Penyebabnya biasanya karena pola makan si pasien sendiri yang kurang baik misalnya karena seringnya menunda waktu makan, makan makanan yang terlalu asam, pedas, dan bersantan, hingga faktor psikis pun bisa menjadi pencetus misalnya stress berat dan sebagainya.
Ada beberapa upaya yang bisa dilakukan untuk mengatasi keluhan ini antara lain dengan:
Menjaga asupan makanan yang dikonsumsi. Sebaiknya anda mengkonsumsi makanan dalam porsi yang sedikit namun frekuensinya sering. Hal ini lebih baik daripada anda makan dalam jumlah banyak sekaligus dalam satu waktu. Selain itu ada baiknya menghindari makanan dan minuman yang mengiritasi lambung (seperti rujak, sambal, mie, kopi, soda dan masih banyak lagi), usahakan tidur dengan posisi bantal yang lebih tinggi, konsumsi air hangat, dll.
Rilekskan pikiran karena faktor stress bisa menjadi salah satu faktor pencetus dispepsia.
Konsumsi obat – obatan untuk mengatasi dispepsia seperti antasid ataupun golongan proton pump inhibitor (seperti omperazol, lansoprazol), ataupun golongan anti histamin (seperti ranitidin, cimetidin, dan lain sebagainya).
Jika keluhan berlanjut maka sebaiknya anda memeriksakan diri secara langsung ke dokter.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Mengapa saya seeing sekali merasakan perut begah(penuh) walaupun makan sedikit ya??
Dokter,, mengapa ya perut saya sering sekali merasakan begah(penuh) walaupun makan sedikit tapi, ngerasa gak nyaman aja karna perutnya merasa penuh..
saya selalu merasa mual dan perut kembung walaupun sudah makan. apa itu termasuk gejala maag?? dulu saya pernah mengonsumsi obat maag inpepsa untuk mengurangi rasa sakit maag saya. mohon penjelasannya ya dok
saya selalu merasa mual dan perut kembung walaupun sudah makan. apa itu termasuk gejala maag?? dulu saya pernah mengonsumsi obat maag inpepsa untuk mengurangi rasa sakit maag saya. mohon penjelasannya ya dok