March 06, 2019 23:21
March 07, 2019 23:21
Untuk memastikan penyebab keluhan anda ada baiknya dilakukan pemeriksaan secara langsung ke dokter agar dapat dilakukan pemeriksaan fisik dan ataupun pemeriksaan penunjang yang sesuai guna menegakkan diagnosis penyakit yang anda alami. Pengobatan yang diberikan tergantung dari penyebab keluhan anda. Jika sebelumnya anda mengalami keluhan yang sama, dan dinyatakan mengalami kulit kering atau xerosis kutis maka kemungkinan saat ini anda mengalami hal yang sama juga. Pengobatan bisa diberikan dengan obat – obatan yang sebelumnya, namun anda bisa meminta alternatif obat lain yang lebih murah. Selain dengan pengobatan, anda juga harus melakukan pencegahan dengan cara memakai pelembab agar kulit tidak kering. Mohon maaf saya tidak bisa menjelaskan nama obat dalam forum ini, karena harus dilakukan pemeriksaan secara langsung.
Buka di app
Dijawab oleh
Tim Medis HonestDocs
Selamat sore.
Terima kasih telah menggunakan layanan konsultasi dokter online di HonestDocs.id.
Penyakit kulit biasanya memiliki gambaran klinis yang mirip antara penyakit satu dengan lainnya. Begitu pun dengan keluhan bintik – bintik merah pada kulit yang terasa gatal. Penyebab keluhan ini ada beberapa hal antara lain karena:
- Karena xerosis kutis atau kulit yang terlalu kering bisa menyebabkan kulit menjadi gatal, dan timbul bentol berisi air.
- Gigitan serangga juga bisa menyebabkan keluhan yang sama.
- Infeksi jamur juga bisa menyebabkan keluhan bintik merah dan gatal
- Penyebab lainnya
Untuk memastikan penyebab keluhan anda ada baiknya dilakukan pemeriksaan secara langsung ke dokter agar dapat dilakukan pemeriksaan fisik dan ataupun pemeriksaan penunjang yang sesuai guna menegakkan diagnosis penyakit yang anda alami. Pengobatan yang diberikan tergantung dari penyebab keluhan anda. Jika sebelumnya anda mengalami keluhan yang sama, dan dinyatakan mengalami kulit kering atau xerosis kutis maka kemungkinan saat ini anda mengalami hal yang sama juga. Pengobatan bisa diberikan dengan obat – obatan yang sebelumnya, namun anda bisa meminta alternatif obat lain yang lebih murah. Selain dengan pengobatan, anda juga harus melakukan pencegahan dengan cara memakai pelembab agar kulit tidak kering. Mohon maaf saya tidak bisa menjelaskan nama obat dalam forum ini, karena harus dilakukan pemeriksaan secara langsung.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Sekitar 3 minggu yang lalu, pada kulit tangan kiri saya muncul bintik merah berisi air dan gatal. Pengobatan pertama saya beri calamine lotion, dan bintik tersebut dapat hilang. Tak lama kemudian,bintik tersebut muncul di kulit tangan kanan saya sebanyak 2 buah dan saya beri calamine lotion kembali. Namun tidak kempes melainkan semakin bengkak dan merah. Lalu bintik tersebut muncul kembali di daerah perut, pinggul, paha, dan kaki masing-masing 1 bintik. Saya sudah konsultasikan ke dokter kulit, namun dokter bilang itu hanya akibat kulit kering saja, akhirnya saya diberi resep Q.V. cream, alloris, dan kloderma 10 gr. Bintik-bintik tersebut kemudian perlahan hilang, namun bintik-bintik mulai muncul di daerah lain. Apa saya harus tetap rutin menggunakan produk-produk tersebut yang lumayan mahal? Adakah obat lain untuk menghentikan munculnya bintik tersebut? Terima kasih. Untuk keterangan: saya sudah pernah cacar, saya memiliki kucing di rumah
Sekitar 3 minggu yang lalu, pada kulit tangan kiri saya muncul bintik merah berisi air dan gatal. Pengobatan pertama saya beri calamine lotion, dan bintik tersebut dapat hilang. Tak lama kemudian,bintik tersebut muncul di kulit tangan kanan saya sebanyak 2 buah dan saya beri calamine lotion kembali. Namun tidak kempes melainkan semakin bengkak dan merah. Lalu bintik tersebut muncul kembali di daerah perut, pinggul, paha, dan kaki masing-masing 1 bintik. Saya sudah konsultasikan ke dokter kulit, namun dokter bilang itu hanya akibat kulit kering saja, akhirnya saya diberi resep Q.V. cream, alloris, dan kloderma 10 gr. Bintik-bintik tersebut kemudian perlahan hilang, namun bintik-bintik mulai muncul di daerah lain. Apa saya harus tetap rutin menggunakan produk-produk tersebut yang lumayan mahal? Adakah obat lain untuk menghentikan munculnya bintik tersebut? Terima kasih. Untuk keterangan: saya sudah pernah cacar, saya memiliki kucing di rumah