March 23, 2019 19:11
Dijawab oleh
Ferdy (dr)
Terima kasih telah menghubungi honestdocs.
Penyebab Utama Sakit Tenggorok:
-Pilek (Common cold)
Infeksi saluran pernapasan bagian atas (ISPA) yang disebabkan oleh virus. Biasanya tenggorok teriritasi, terasa panas atau sakit yang beriringan dengan demam dan hidung tersumbat.
-Penyebab sakit tenggorokan selanjutnya adalah infeksi bakteri, disebut faringitis, tonsilitis, bila mengenai keduanya baik langit2 dan amandel disebut tonsilofaringitis.
Pengobatan sakit tenggorok juga akan disesuaikan dengan penyebabnya.
-Antibiotik.
Bila sakit tenggorok disebabkan oleh infeksi bakteri.
-Antivirus.
Diberikan jika sakit tenggorok disebabkan oleh infeksi virus.
-Paracetamol.
Minum Paracetamol sesuai aturan dan dosis yang dianjurkan. Obat ini berfungsi untuk mengatasi demam, nyeri kepala, meringankan rasa tidak nyaman dan nyeri di tenggorok.
Selain dengan terapi obat, ada beberapa cara yang dapat dilakukan di rumah untuk meringankan sakit tenggorok, antara lain:
-Minum air mineral 2–3 liter setiap hari, terutama bila tenggorokan kering, kondisi dehidrasi, dan timbul demam.
-Berkumur dengan obat kumur antiseptik yang mengandung povidone–iodine. Berkumur disarankan hingga area tenggorokan (gargle) sebanyak 2-5 kali sehari. Larutan tersebut dapat membantu membunuh kuman penyebab sakit tenggorok.
-Hindari makan gorengan, es, yang dapat memperparah sakit
-Segera periksakan ke dokter guna pemeriksaan dan tatalaksana lebih lanjut.
Semoga bermanfaat dan cepat sembuh.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Saya mau konsultasi dok. 3 bulan lalu saya terkena radang tenggorokan sebelah kiri, terasa sakit, sempat dirawat beberapa bulan terakhir, namun tidak sembuh, saat saya tanya dokter selalu dijawab radang tenggorokan. tapi walau sudha diberi antibiotik selama 3 bulan, tetap saja sakit, namun dokter tak mengambil tindakan selanjutnya. gimana solusinya dok? terimakasih
Saya mau konsultasi dok. 3 bulan lalu saya terkena radang tenggorokan sebelah kiri, terasa sakit, sempat dirawat beberapa bulan terakhir, namun tidak sembuh, saat saya tanya dokter selalu dijawab radang tenggorokan. tapi walau sudha diberi antibiotik selama 3 bulan, tetap saja sakit, namun dokter tak mengambil tindakan selanjutnya. gimana solusinya dok? terimakasih