March 14, 2019 09:27
Dijawab oleh
Tim Medis HonestDocs
Selamat pagi.
Terima kasih atas pertanyaan anda di HonestDocs.id tentang sakit bokong menjalar ke kaki. Saya dr Dina akan berusaha menjawabnya.
Keluhan nyeri pada bokong sering dialami oleh beberapa individu. Penyebab keluhan nyeri pada bokong yang menjalar ke kaki sebenarnya bisa terjadi karena beberapa hal, salah satu yang paling sering adalah karena ischialgia atau skiatika. Ischialgia merupakan nyeri yang terjadi pada punggung bawah dan menjalar ke tungkai dan kadang-kadang sampai kaki. Kondisi ini terjadi karena adanya penekanan pada saraf ischiadicus, misalnya saja karena adanya tonjolan tulang. Namun ada baiknya pasien diperiksa terlebih dahulu ke dokter terutama dokter spesialis saraf untuk memastikannya.
Jika karena ischialgia bisa diterapi dengan beberapa cara mulai dari pengobatan medikamentosa dengan obat penghilang nyeri dan radang hingga tindakan operatif. Tindakan fisioterapi juga dapat membantu untuk meredakan rasa nyeri yang timbul akibat kondisi ini. Untuk mendapat penanganan yang tepat maka silakan periksakan pasien segera ke dokter terdekat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Assalamualaikum dok ,saya mau bertanya,ibu saya usia 45 tahun sudah 3 hari ini tidak bisa berjalan ,duduk, tidur telentang karena sakit di bagian bokong sebelah kiri dan menjalar sampai ke kaki dok, di periksa dokter umun katanya pengroposan sendi,, apa yang harus saya lakukan dok? Terimakasih
Assalamualaikum dok ,saya mau bertanya,ibu saya usia 45 tahun sudah 3 hari ini tidak bisa berjalan ,duduk, tidur telentang karena sakit di bagian bokong sebelah kiri dan menjalar sampai ke kaki dok, di periksa dokter umun katanya pengroposan sendi,, apa yang harus saya lakukan dok? Terimakasih