August 02, 2019 12:31
Dijawab oleh
Ferdy (dr)
Selamat siang, terima kasih telah menghubungi honestdocs.
Mohon diinformasikan usia, jenis kelamin, sejak kapan keluhan tersebut, apa disertai gatal, bercak timbul/rata, bentuknya oval? Bersisik?
Pitiriasis rosea biasanya terdapat bercak merah muda pada bagian dada, perut maupun punggung, dan biasanya hilang dengan sendirinya setelah 2-8 minggu.
Untuk pengobatan mengurangi rasa gatal bisa mengonsumsi obat antihistamin (seperti cetirizine, loratadine, ctm, atau interhistine) dan pemakaian salep hidrokortison.
Selain itu perlu dipikirkan kemungkinan lain seperti alergi, infeksi jamur, dermatitis kontak, iritasi, pemakaian make up, dsb.
Sebaiknya periksakan ke dokter atau dokter spesialis kulit guna pemeriksaan lebih lanjut.
Semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat siang, terimakasih sudah bertanya pada honestdocs
Usia anda?
Sebelumnya gunakan produk kosmetik atau perawatan apa saja?
Saya akan coba menjawab,
Kulit sensitif kemerahan bisa disebabkan kurang nya asupan air, iklim, berendam, sabun dengan banyak deterjen dan mengandung alkohol, penyakit lain (ptiriasis rosea, dermatitis atopic)
Gejala:
1. Perasaan kulit yang mengencang, merah dan sulit dihilangkan
2. Terasa perih dan menyengat
3. Gatal Mengelupas atau bersisik ringan hingga parah
4. Nyeri
5. Kulit bengkak
6. Kemerahan
Saran saya:
1. Minum air minimal 2-3 liter perhari
2. Makan buah yang mengandung banyak cairan seperti semangka
3. Gunakan produk natural
Soybean, meningkatkan kekenyalan kulit, melembabkan dan elastisitas kulit.
Corn starch, menyimpan air dalam kulit untuk lembab
Vulgaris (beet) root extract, memgatur tingkat hidrasi yang tinggi pada lapisan luar kulit (stratum corneum)
Cleanser tanpa alkohol dan tanpa busa untuk kurangi kering,dan gunakan moisturaizer.
Bila terus berlanjut segera periksakan.
Sekian jawaban dari saya semoga berguna bagi anda.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Usia saya 22 th dok,sebelumya saya menggunakan produk skincare yg baru saya pakai selama 3 bln,di bulan pertama dan kedua kulit saya tdk apa2 nah setelah di bln ke 3 kulit saya jadi merah kadang ilang muncul dan panas ,sebelum mncoba pake skincare itu saya ga pernah pakai apa2 dok
Dok,saya wanita berusia 22th baru2 ini sekitar 3 minggu muka saya memerah dan agak sedikit panas,memerahnya di bagian pipi dahi hidung jadi seperti topeng hanya di bagian muka saja ,apakah itu rosacea?kalaupun iya bagaimana cara menyembuhkannya dok?
Dok,saya wanita berusia 22th baru2 ini sekitar 3 minggu muka saya memerah dan agak sedikit panas,memerahnya di bagian pipi dahi hidung jadi seperti topeng hanya di bagian muka saja ,apakah itu rosacea?kalaupun iya bagaimana cara menyembuhkannya dok?