November 03, 2019 16:32
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Selamat siang, Terimakasih atas pertanyaan Anda.
Gendang telinga yang sudah terlanjur robek apalagi dalam kurun waktu yang sudah lama, tidak dapat menutup dengan sendirinya.
Agar fungsi pendengaran kembali normal atau paling tidak mendekati normal, maka perlu dilakukan tindakan agar gendang telinga tertutup kembali. Tindakan yang dimaksud adalah prosedur operasi yang bernama timpanoplasti.
Dengan prosedur tersebut, maka gendang telinga yang bocor akan ditutup kembali.
Dengan demikian, maka tak perlu menggunakan alat bantu dengar untuk bisa mendengar lebih jelas lagi.
Lebih lanjut konsultasikan dengan dokter THT Anda.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo selamat sore,
Saat ke THT, kemungkinan dokter THT melakukan observasi apakah gendang teinga anda dapat sembuh kembali dengan sendiri. Itulah pentingnya anda kontrol kembali. Bilamana gendang telinga tidak dapat sembuh sendiri, perlu dilakukan tindakan pembedahan untuk memperbaiki gendang telinga anda agar sistem hantaran suara di telinga anda bisa kembali normal kembali.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Reza Shahab (dr. )
hai,
terimakasih sudah bertanya di honestdocs.
apakah setelah anda ke dokter THT sudah kontrol kembali?
sebaiknya anda kontrol kembali ke dokter THT untuk melihat perkembangan gendang telinga anda, agar anda bisa mendapatkan tindakan selanjutnya.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Asalamualaikum dok, Saya dulu pernah cek ke dokter THT katanya gendang telinga Saya 2 robek semua sehingga pendengaran Saya berkurang, berjalannya waktu Saya merasa pendengaran semakin berkurang, apakah kemungkin Saya bisa sembuh Tanpa alat Bantu dengar...tolong Bantu jawab dok saya merasa putusasa umur Saya masih 25 the dok
Asalamualaikum dok, Saya dulu pernah cek ke dokter THT katanya gendang telinga Saya 2 robek semua sehingga pendengaran Saya berkurang, berjalannya waktu Saya merasa pendengaran semakin berkurang, apakah kemungkin Saya bisa sembuh Tanpa alat Bantu dengar...tolong Bantu jawab dok saya merasa putusasa umur Saya masih 25 the dok