March 10, 2019 22:47
March 12, 2019 03:47
Untuk memastikan penyebab keluhan sebaiknya anda berkonsultasi langsung dengan dokter di daerah anda agar bisa dilakukan pemeriksaan secara lebih detail. Pengobatan tergantung dari penyebab keluhan anda.
Buka di app
Dijawab oleh
Tim Medis HonestDocs
Selamat malam.
Terima kasih atas pertanyaan anda di forum konsultasi HonestDocs.id tentang buang air besar berwarna hitam. Saya dr Dina akan berusaha menjawabnya.
Pertama – tama harus dipastikan apakah warna hitam pada BAB adalah darah yang bercampur bersama tinja ataukah memang warna feses yang memang sangat gelap.
Sayangnya dalam forum ini anda kurang menjelaskan secara detail mengenai keluhan ini dan lain sebagainya. Penyebab buang air besar (BAB) berwarna hitam bisa karena berbagai hal berikut ini:
- Buang air besar berwarna hitam bisa disebabkan karena adanya gangguan di gaster (lambung) seperti gastritis erosif. Buang air besar disertai darah akibat luka pada lambung ini menghasilkan warna kehitaman.
- Hal ini karena darah telah bercampur dengan asam lambung sehingga warna darah yang merah berubah menjadi hitam akibat reaksi dengan asam lambung. Keluhan lain yang menyertai berupa nyeri ulu hati dan lain sebagainya.
- Buang air besar yang tampak hitam kadang bukan disebabkan karena adanya darah, namun karena serat – serat makanan yang tersisa dalam feses. Makanan yang berwarna hitam yang tak tercerna dengan baik kadang masih nampak berupa serat – serat berwarna kehitaman yang tampak pada feses.
- Penyebab lain.
Untuk memastikan penyebab keluhan sebaiknya anda berkonsultasi langsung dengan dokter di daerah anda agar bisa dilakukan pemeriksaan secara lebih detail. Pengobatan tergantung dari penyebab keluhan anda.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok saya mau tanya..saya waktu BAB warna hitam ..dan memang perut saya keadaannya kurang baik perut saya sering kembung dok .apa itu bahaya enggak dok..dan solusinya apa..
Dok saya mau tanya..saya waktu BAB warna hitam ..dan memang perut saya keadaannya kurang baik perut saya sering kembung dok .apa itu bahaya enggak dok..dan solusinya apa..