April 04, 2019 21:37
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo, selamat siang, terima kasih telah menghubungi HonestDocs.
Sebelumnya, ada beberapa hal yang perlu kami gali terlebih dahulu, bagaimana dengan pola haid istri? apakah sering tidak teratur?
Nyeri saat haid adalah suatu hal yang wajar, kecuali bila itu disertai dengan nyeri yang sangat hebat sampai tidak dapat beraktivitas dan perdarahan yang lama dan tidak habis habis. Nyeri saat menstruasi disebabkan oleh terlepasnya mediator inflamasi seperti prostaglandin yang menyebabkan otot rahim berkontraksi dan mengurangi pasokan oksigen ke rahim. Ada beberapa upaya yang dapat dilakukan saat nyeri haid terjadi, salah satunya adalah dengan mengkonsumsi obat antinyeri untuk meredakannya, dan mengambil posisi dimana dada didekatkan ke paha saat nyeri berlangsung.
Pada prinsipnya agar sistem reproduksi wanita sehat dan siklus menstruasi teratur perlu menerapkan pola hidup yang sehat salah satunya adalah makanan makanan bergizi seimbang. Hal ini bertujuan agar kondisi hormonal menjadi stabil sehingga siklus menstruasi menjadi teratur. Namun demikian apabila penyebabnya adalah penyakit/ kelainan anatois tertentu pada rahim misalnya PCOs/ kista/ mioma, maka diperlukan terapi hormonal/ obat-obatan lainnya dari dokter.
Ada beberapa upaya yang dapat dilakukan agar menstruasi lancar dan mengurangi nyeri haid:
- Olahraga teratur minimal 3 dalam seminggu, misalnya jogging, renang, senam aerobik yang akan melancarkan aliran darah.
- Kendalikan stres
- Hindari kelelahan yang berlebihan dan Istirahat yang cukup
- Jaga stamina dengan mengonsumsi makanan bergizi (sayur, buah, lauk pauk) yang kaya vitamin dan antioksidan
- Batasi konsumsi makanan instan dan berlemak
- Hindari rokok dan alkohol
Pada dasarnya, untuk sebuah kehamilan terjadi sperma dari pria harus masuk ke dalam liang vagina dan membuahi sel ovum/sel telur. Sel telur wanita diproduksi 1-2x tiap bulannya, sehingga agar terjadinya pembuahan sebaiknya berhubungan pada masa subur wanita yaitu periode 2 minggu sebelum siklus menstruasi. Namun apabila sudah berhubungan seksual secara rutin dan reguler dan kehamilan belum terjadi, saya anjurkan untuk memeriksakan sistem reproduksi baik istri maupun suami ke dokter spesialis kandungan/ androlog, agar dapat dilakukan pemeriksaan fisik dan penunjang tambahan sesuai, dan dilakukan perencanaan kehamilan untuk kedepannya.
Demikian penjelasan dari saya, semoga membantu. Silakan bertanya kembali apabila ada yang kurang jelas.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo
Selamat malam,
Sebelumnya, ada beberapa hal yang perlu saya ketahui, apakah siklus menstruasi teratur atau tidak? apakah nyeri haid hanya terjadi selama menstruasi? apakah nyeri sangat menganggu aktifitas sehari-hari? pernahkah memeriksakan diri ke dokter?
Nyeri pada haid dikenal sebagai dysmenorrhea dalam istilah medis. Biasanya dimulai sesaat sebelum atau selama periodde menstruasi, dan mereda setelah 2-3 hari.
Ada dua jenis nyeri haid berdasarkan penyebabnya
1. Dysmenorrhea primer : nyeri yant ditak disebabkan oleh gangguan ginekologi (alat reproduksi wanita), nyeri terjadi karena proses haid itu sendiri. Nyeri ini terjadi karena pada saat haid, dinding rahim akan luruh dan dikeluarkan, dan ada senyawa bernama prostaglandin yang dilepaskan dan membuat otot rahim berkontraksi.
2. Dysmenorrhea sekunder : nyeri terjadi karena adanya gangguan ginekologi : STD, kista, dll
Ada beberapa faktor lain yang juga mempengaruhi/menyebabkan nyeri saat haid, seperti perubahan berat badan yang drastis, pola diet yang tidak seimbang (diet terlalu ketat), kurangnya olahraga, atau stress berlebih.
Kemandulan (infertilitas) adalah keadaan dimana kehamilan tidak terjadi setelah 12 bulan atau lebih berhubungan seksual tanpa pengaman.
Dikelompokkan menjadi 3 :
1. Infertilitas primer : kemandulan tanpa adanya kehamilan sebelumnya
2. Infertilitas sekunder : kemandulan yang terjadi pada pasangan yang sebelumnya telah memiliki anak melalui hubungan seksual (bukan bayi tabung/buatan)
3. Sterilitas : keadaan dimana tidak ada kemungkinan untuk hamil.
Kemandulan bisa terjadi pada pria dan / atau wanita. Sebaiknya suami dan istri memeriksakan diri ke dokter untuk mengetahui status kesuburan masing-masing.
Penjelasan mengenai kemandulan dapat dibaca dengan lengkap di :
https://www.honestdocs.id/apa-penyebab-mandul-pria-dan-wanita-kata-dokter
Beberapa cara yang dapat dilakukan untuk membantu meningkatkan kesuburan :
1. Miliki pola makan yang sehat: hindari junkfood dan makanan tinggi karbohidrat rendah nutrisi. Jaga keseimbangan nutrisi
2. Jaga berat badan di batas normal
3. Berhenti merokok
4. Hindari stress
5. Batasi asupan kopi dan alkohol
6. Berolahraga rutin
7. Miliki pola tidur yang teratur : hindari begadang atau kurang tidur
Sebaiknya suami dan istri memeriksakan diri dan berkonsultasi ke dokter kandungan.
Semoga informasi ini membantu, silahkan kembali bertanya bila kurang jelas
Terimakasih sudah menghubungi honestdocs
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Halo, Dok. Saya sudah menikah selama hampir satu tahun, tapi istri saya belum hamil juga, Dok. Ketika haid, perutnya terus terasa sakit. Bagaimana caranya supaya istri saya bisa hamil, Dok? Terima kasih sebelumnya.
Halo, Dok. Saya sudah menikah selama hampir satu tahun, tapi istri saya belum hamil juga, Dok. Ketika haid, perutnya terus terasa sakit. Bagaimana caranya supaya istri saya bisa hamil, Dok? Terima kasih sebelumnya.