January 30, 2020 13:33
Dijawab oleh
Luqman Hakim (dr)
Halo selamat siang
Terima kasih atas pertanyaannya
Sebelumnya, berapakah usia anda saat ini?
Apakah anda sudah menikah?
Apakah terasa nyeri di vagina?
Baik akan saya jelaskan ya. Daging yang keluar tersebut harus ditentukan terlebih dahulu, apakah memang berasal dari vagina, atau merupakan kotoran bahkan pertumbuhan kulit yang abnormal. Adanya skin tag, kelainan kulit, infeksi pada vagina, dapat menyebabkan rasa nyeri hingga adanya keputihan yang mengganggu.
Bila terdapat keluhan nyeri, siklus haid tidak lancar, atau adanya perdarahan sebaiknya segera periksakan ke dokter ya khususnya dokter spesialis kandungan.
Saat ini bila memang memungkinkan, sebelum periksa ke dokter anda dapat simpan contoh daging yang anda keluhkan tersebut. Namun jangan lakukan tindakan apapun untuk mengintervensinya, misal memasukkan obat obatan, bahan alami, atau semacamnya karena malah akan berbahaya bagi kebersihan vagina.
Terima kasih
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vania Angela (dr.)
-apakah seperti kutil?
-berapa banyak?
-seberapa besar?
benjolan berupa daging pada vagina dapat berupa kista bartholin maupun infeksi jamur ataupun virus seperti kutil
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Selamat siang,
Gejala apa yang Anda rasakan? Apakah terasa sakit?
'Daging' keluar terlepas atau masih menempel di vagina?
Apakah sudah aktif secara seksual?
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Luqman Hakim (dr)
Baik.
Karena memang bila dengan konsultasi ini belum bisa ya dipastikan penyebabnya. Jadi harus diperiksakan secara langsung, baik bentuk keluhan tersebut serta keluhan keluhan yang menyertainya. Dengan pemeriksaan menyeluruh mulai dari riwayat keluhan sejak awal, riwayat penyakit terdahulu, riwayat pengobatan, hingga pada pemeriksaan fisik khusus misal dengan spekulum vagina atau pemeriksaan penunjang seperti lab darah lengkap dan swab vagina, akan dapat dipastikan penyebab serta ditentukan tatalaksana untuk menangani keluhan anda.
Saat ini sebaiknya tetap jaga higienitas kewanitaan anda, bersihkan dengan kain bersih, hindarkan dari kondisi lembab, dan jangan konsumsi obat obatan tanpa resep dokter ya.
Terima kasih
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Sakit sih ngak dok,,,agak gatal aja kalo pas disentuh..daging masih menempel dok,,,aktif dok tapi sekali seminggu aja intim sama suami
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Baik, ada kemungkinan itu kutil, kista, atau tumor lainnya. Sangat dianjurkan periksa ke dokter kulit kelamin sehingga dapat dipastikan penyakitnya dan diterapi dengan tepat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Boleh saya kirim fotonya dok buat lebih jelasnya
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Boleh, silahkan Bu, biar kami lebih mudah memperkirakan.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Siang dok saya mau tanya kenapa yah ada daging kyk berwarna putih gitu keluar dari vagina saya,,,kira" itu berbahaya ga dok?
Siang dok saya mau tanya kenapa yah ada daging kyk berwarna putih gitu keluar dari vagina saya,,,kira" itu berbahaya ga dok?