March 31, 2019 10:57
Dijawab oleh
Ferdy (dr)
Terima kasih telah menghubungi honestdocs.
Sensasi ngilu, gangguan gerak atau nyeri punggung sampai tulang ekor dapat terjadi secara spontan dan memiliki derajat keparahan yang cukup tinggi sehingga bisa menimbulkan gangguan aktivitas dan postur tubuh. Penyebab adalah postur yang tidak ideal (terlalu gemuk/buncit), trauma yang terjadi di daerah punggung atau bokong dan gerak tubuh yang salah, kurang peregangan (olahraga).
Kemudian bisa juga dikarenakan;
-stres
-kurang berolahraga
-cedera dan ketegangan otot
-osteoarthritis
-postur tubuh yang buruk
Selain itu masih juga dimungkinkan gangguan pada organ perut bagian dalam seperti dari organ ginjal, karena itu penting untuk memastikan keluhan Anda dengan pemeriksaan fisik oleh dokter.
Semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Halo, pagi dokter. Saat ini saya berusia 25 tahun. Dari tulang ekor hingga paha kanan saya rasanya nyeri dok. Dan rasa nyeri ini sudah dari 1 bulan yang lalu. Nyerinya di urat2nya dok, dan bukan di tulang. Saya jadi gak bisa jalan normal dan saat saya duduk atau ingin berdiri dari posisi berbaring, rasanya sangat sakit dok hingga saya tidak tahan menahan sakitnya. Saat berdiri dan ingin jongkok saya harus pegangan soalnya saya tidak bisa langsung jongkok. Saya jadi merasa sangat lemah dalam bergerak dok. Penyebabnya apa ya dok kira2 nyeri ini? Saya harus periksa ke dokter spesialis apa dok? Thanks.
Halo, pagi dokter. Saat ini saya berusia 25 tahun. Dari tulang ekor hingga paha kanan saya rasanya nyeri dok. Dan rasa nyeri ini sudah dari 1 bulan yang lalu. Nyerinya di urat2nya dok, dan bukan di tulang. Saya jadi gak bisa jalan normal dan saat saya duduk atau ingin berdiri dari posisi berbaring, rasanya sangat sakit dok hingga saya tidak tahan menahan sakitnya. Saat berdiri dan ingin jongkok saya harus pegangan soalnya saya tidak bisa langsung jongkok. Saya jadi merasa sangat lemah dalam bergerak dok. Penyebabnya apa ya dok kira2 nyeri ini? Saya harus periksa ke dokter spesialis apa dok? Thanks.