March 07, 2019 17:36
Dijawab oleh
Ferdy (dr)
Selamat sore, terima kasih telah menghubungi honestdocs.
Penyebab Vagina Gatal
Gatal pada vagina dapat disebabkan oleh satu atau beberapa penyebab. Berikut beberapa penyebab gatal pada vagina adalah:
1. Penyakit menular seksual (PMS): gatal yang terjadi pada vagina dapat disebabkan oleh virus herpes, bakteri trikomoniasis, gonore, dan klamidia.
2. Penggunaan bahan kimia: gatal yang terjadi pada vagina dapat pula disebabkan oleh suatu iritasi akibat bahan-bahan kimia yang terdapat seperti di dalam krim, sabun, tisu, kondom, atau pembalut yang digunakan oleh vagina.
3. Infeksi jamur atau kandidiasis vagina: jamur yang tumbuh pada vagina dan vulva secara berlebihan dapat menyebabkan iritasi dan infeksi. Infeksi yang terjadi lebih berisiko pada saat wanita sedang hamil dengan menggunakan antibiotik, aktif berhubungan secara seksual dan ketika saat sistem kekebalan tubuh sedang melemah maka akan mudah sekali untuk terinfeksi. Selain gatal jamur dapat menyebabkan vagina tersebut mengeluarkan cairan putih dan kental.
4. Vaginosis bakteri: keberadaan bakteri sehat yang terjadi pada vagina adalah suatu hal yang normal. Namun bakteri jahat ini juga dapat menyebabkan infeksi dan rasa gatal yang terjadi. Dapat juga diiringi oleh suatu gejala seperti rasa perih, serta pengeluaran cairan dan berbau yang tidak sedap dari vagina.
Gatal pada umumnya tidak berkaitan dengan bisa atau tidaknya mengganggu kehamilan. Untuk memastikan penyebab gatal pada ibu lebih baik langsung berkonsultasi dengan dokter. Semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Kenpahh setelah haid vagina saya gantel
Kenpahh setelah haid vagina saya terasa gatal trus buang air kecil sakit
Dijawab oleh
Yoana (dr.)
Halo rasa gatal di area genital/vagina dapat dipengaruhi oleh beberapa kondisi seperti
-infeksi jamur yang dapat ditandai ruam kemerahan dengan faktor resiko area yang lembab
-reaksi alergi atau iritasi kulit misalnya setelah penggunaan produk tertentu
Jika ada gangguan bak yang disertai rasa nyeri atau panas saat berkemih sendiri maka dapat disebabkan oleh adanya infeksi saluran kemih namun untuk penegakkan diagnosis tentunya memerlukan evaluasi lebih lanjut.
untuk sementara sebaiknya
-perbanyak konsumsi air putih
-hindari menahan kencing
-gunakan pakaian dalam yang menyerap keringat dan hindari mengenakan celana terlalu ketat
-jaga area kelamin agat tidak lembab
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Reza Shahab (dr. )
hai,
apakah saat BAK seperti anyang-anyangan?
area vagina terasa gatal dapat di sebabkan oleh jamur,
sakit saat BAK dapat di sebabkan oleh Infeksi saluran kemih atau ada iritasi area vagina sehingga saat BAK terasa sakit atau perih,
sebaiknya jaga kebersihan area kemaluan, hindari menggaruk, hindrai menggunakan pakaian ketat, hindari menggunakan pakaian yang lembab, jika lembab segera keringkan
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Halo dok , saya mau tanya dok saya tumbuh daging kecil di bagian luar vagina , kecil bulat , padahal malam nya tidak ada masalah apa apa , pas saya pagi buang air kecil daging tumbuh nya muncul
Sering gatal setelah haid di bagian miss V apakah bisa membuat tidak bisa hamil dok?
Sering gatal setelah haid di bagian miss V apakah bisa membuat tidak bisa hamil dok?