August 08, 2019 23:21
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat malam, terima kasih sudah bertanya pada honestdocs
Usia anda?
Pekerjaan anda apa?
Bagian yang terkena dimana? Bentuk luka nya sperti apa?
Siapa lagi yang alami hal serupa?
Gatal terutama saat malam hari? Atau diperberat saat aktivitas?
Sering berkeringat?
Kemungkinan kwluhan ansa mengarah pafa infeksi jamur.
Tinea cruris infeksi jamur yang biasa pada selangkangan, daerah dekat bokong. Jamur sering tumbuh pada daerah yang lembab.
Gejala:
1. Ruam kemerahan seperti pulau, tepinya tampak lebih merah.
2. Kulit kering dan terkelupas.
3. Warna kulit menjadi lebih terang atau lebih gelap.
4. Selain gatal, juga terasa perih seperti terbakar.
Saran saya
1. Jaga kebersihan badan, tiap kali keringat langsung lap, atau bisa ganti baju
2. Ganti pakaian dalam minimal 3x sehari
3. Membersihkan kulit selangkangan dengan sabun dan air hangat, lalu mengeringkannya.
4. Menggunakan krim antijamur yang dijual bebas, seperti krim berisi miconazole.
Untuk kurangi gatal bisa gunakan loratadin.
5. Saran saya tetap konsultasikan pada dokter, untuk memastikan
Sekian jawaban dari saya
Semoga bermanfaat bagi anda
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Meso Slimming Treatment di Reface Clinic
Meso Slimming merupakan teknik non-bedah kosmetik dimana mikroskopis kecil dari obat-obatan kelas medis, vitamin, mineral dan asam amino disuntikkan ke dalam lapisan kulit. Penyuntikan dilakukan pada bagian atas dan tengah untuk mengatasi berbagai jenis masalah penumpukan lemak. Suntikan akan diberikan ke dalam mesoderm, yaitu lapisan lemak dan jaringan di bawah kulit. Befungsi untuk menghilangkan lemak tubuh yang tidak diinginkan dan selulit.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo
selamat malam
terima kasih sudah menghubungi honestdocs
Sebelumnya ada beberapa hal yang perlu diketahui :
- umur
- sudah berapa lama gatal dirasakan?
- apakah dirasa lebih gatal saat berkeringat?
- apakah gatal dirasa terus menerus atau hilang timbul?
- apakah sudah aktif secara seksual?
Gatal pada selangkangan dapat disebabkan beberapa hal
1. Reaksi alergi yang diakibatkan oleh pemakaian suatu produk tertentu didaerah selangkangan (dermatitis kontak iritan)
2. Infeksi jamur : biasanya gatal disertai kemerahan, sering terjadi pada daerah lipatan tubuh yang lembab dan berkeringat, sering terjadi pada orang yang memiliki kebersihan tubuh kurang, kelebihan berat badan, atau penyakit gula darah.
3, Infeksi kutu
4. Stress / kecemasan (neurodermatitis)
5. Obat-obatan
6. Infeksi menular seksual
Saya tunggu keterangan tambahannya agar saya dapat membantu menjelaskan apakah penyebab gatal anda
terima kasih
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Umur saya 33thn... Saya ibu rumah tangga... Gatel diarea selakangan, pantat dan sekarang diarea bibir vagina....saya sudah ke dokter trus dikasih salep... Sampe sekarang blm sembuh... Sudah2bulan... Kira2salep apa yang ampuh... Tollong dokter
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo bu
terima kasih tambahan informasinya
apakah salep yang sudah ibu gunakan bila ada namanya?
dari gambar yang saya kirim, yang manakah yang menyerupai keluhan yang ibu rasakan?
bila kulit berwarna kemerahan, bersisik, dan lebih gatal ketika berkeringat atau panas, kemungkinan besar ibu terkena infeksi jamur
bila seperti bintik bintik kecil dan dirasakan gatal terutama pada malam hari, maka kemungkinan besar ibu terkena scabies
Saya tunggu keterangan tambahannya agar saya dapat membantu menjelaskan apakah penyebab gatal anda
terima kasih
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Ya... Seperti digambar dok... Sangat gatal dimalam hari... Terkena air juga sering gatal.. Rasa terbakar... Dikasih salep sama dokter namanya salep 24
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Bu, saya mengirimkan dua gambar yang berbeda, apakah seperti gambar yang saya kirim sekarang?
Bila iya, betul ibu terkena scabies
saya tunggu ya bu
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Bukan yang ini dok... Tp yang satunya lagi... Mirip seperti itu dok...
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Bila yang satunya lagi, maka ibu terkena infeksi jamur ya
infeksi jamur, biasanya menyerang orang yang sering berkeringat, kulit lembab / berminyak, sedang mengalami lonjakan hormon, kurang menjaga kebersihan tubuh dan daya tahan tubuh yang lemah
Ciri dari kulit yang terkena infeksi jamur adalah :
- berwarna putih, pink, cokelat muda atau cokelat gelap
- biasanya tumbuh lambat, bersisik dan rasa gatal yang cukup ringan
- rasa gatal akan bertambah bila area yang terkena infeksi jamur lembab atau berkeringat
- terlihat lebih jelas ketika terkena paparan sinar matahari
Anda dapat menggunakan dengan obat oles (krim/salep) yang mengandung anti jamur. Tapi bila tidak ada perbaikan setelah 4 minggu, kunjungi dokter untuk mendapatkan obat infeksi jamur yang lebih kuat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Klo boleh tau nama salepnya apa y dok... Biar saya beli diapotek...
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo bu
untuk salepnya ibu tinggal menyebutkan salep anti jamur, dengan bahan aktif seperti ketoconazole, miconazole, atau clotrimazole atau salep anti jamur lainnya ya bu
yang terpenting dijaga kebersihan tubuhnya, digunakan sehari 2 kali setiap habis mandi
Beberapa saran :
1. Jaga kebersihan tubuh : mandi minimal 2x/hari atau setelah berkeringat. Segera lap tubuh sampai kering
2. Pastikan kulit selalu dalam keadaan terhidrasi tetapi tidak lembab dan berkeringat : ganti pakaian dalam, pakaian ketika terasa lembab / berkeringat
3. Hindari menggaruk area yang gatal, pastikan tangan bersih dan kering ketika menyentuh area yang gatal.
4. Hindari memelihara kuku yang panjang
5. Selalu gunakan pakaian yang bersih
6. Hindari meminjam pakaian orang lain
7. Cuci handuk, alas tidur secara rutin dan berkala.
8. Gunakan pakaian dalam berbahan katun.
9. Gunakan pakaian yang nyaman yang mudah menyerap keringat, nyaman dan tidak ketat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Oh gitu ya dok.... Maaf dok.. Mau tanya lagi... Apakah jamur bisa mempengaruhi sulit hamil dok..?
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Sudah berapa lamakah ibu menikah?
apakah sudah pernah melahirkan sebelumnya?
apakah siklus menstruasi ibu teratur atau tidak?
bolehkah saya mendapatkan informasi mengenai tinggi badan dan berat badan ibu?
Bila infeksi jamur yang dialami termasuk keputihan yang disertai rasa gatal, maka ada kemungkinan terjadi infeksi di organ reproduksi yang dapat mempengaruhi kehamilan
Saya tunggu informasi tambahannya ya bu
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Menikah sudah7tahun dok... Anak saya umurnya sudah 7thn lebih... Awal saya gatel pas saya lepas kb... Dari kb pil dok.. Memang saya banyak keputihan waktu itu...
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Sudah berapa lama semenjak ibu lepas KB?
apakah ibu kelebihan berat badan?
bila memang ibu sudah lama lepas Kb tetapi tidak hamil, ada baiknya ibu periksakan ke dokter kandungan ya bu
Lakukan hubungan intim setiap 2-3 hari sekali, terutama pada masa subur
Beberapa cara yang dapat dilakukan untuk membantu melancarkan siklus menstruasi dan meningkatkan kesuburan:
1. Miliki pola makan yang sehat: hindari junkfood dan makanan tinggi karbohidrat rendah nutrisi. Jaga keseimbangan nutrisi
2. Jaga berat badan di batas normal
3. Berhenti merokok (bila merokok)
4. Hindari stress
5. Batasi asupan kopi dan alkohol
6. Berolahraga rutin :3-4 kali dalam seminggu dengan durasi minimal 30 menit
7. Miliki pola tidur yang teratur : hindari begadang atau kurang tidur
8. Perbanyak asupan makanan yang mengandung asam folat, vitamin E dan zinc
Semoga informasi ini membantu, silahkan kembali bertanya bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Lepas kb baru 2bulan dok... Berat badan saya 50...
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Berapakah tinggi badan ibu?
setelah lepas pil KB biasanya tubuh memerlukan waktu antara 2 minggu - 3 bulan untuk dapat kembali subur yan bu, bahkan ada yang membutuhkan waktu lebih lama
yang dapat ibu lakukan adalah menerapkah pola hidup sehat dan rutin berhubungan intim ya bu
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
dok... pemakaian salep anti jamur apakah bisa dilakukan ketika saya sedang haid... Karena pas area sekitar area selakangan...?
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
halo
selamat siang
Penggunaan obat/ salep anti jamur tetap diteruskan ya, walaupun anda sedang mendapatkan haid, oleskan salep setelah anda mandi dan menyeka tubuh, oleskan tipis dengan gerakan memutar dari arah dalam ke arah luar, kemudian biarkan menyerap, lakukan selama 2 kali dalam sehari ya
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Oh... Terimakasih y dok...
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
terima kasih kembali, jangan lupa untuk menjaga kebersihan tubuh
1. Jaga kebersihan tubuh : mandi minimal 2x/hari atau setelah berkeringat. Segera lap tubuh sampai kering
2. Pastikan kulit selalu dalam keadaan terhidrasi tetapi tidak lembab dan berkeringat : ganti pakaian dalam, pakaian ketika terasa lembab / berkeringat
3. Hindari menggaruk area yang gatal, pastikan tangan bersih dan kering ketika menyentuh area yang gatal.
4. Hindari memelihara kuku yang panjang
5. Selalu gunakan pakaian yang bersih
6. Hindari meminjam pakaian orang lain
7. Cuci handuk, alas tidur secara rutin dan berkala.
8. Gunakan pakaian dalam berbahan katun.
9. Gunakan pakaian yang nyaman yang mudah menyerap keringat, nyaman dan tidak ketat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok... Jika salepnya terkena air apakah khasiatnya akan berkurang?
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Bila sudah dioleskan tipis dan dibiarkan meresap, obatnya akan tetap bekerja, begitu sudah masuk dan terserap tubuh, obat akan langsung bekerja ya
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok... Ada ga salep anti jamur yang paling ampuh... Saya masih merasa gatel2 dok...
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
halo bu
salep jamur apakah yang ibu gunakan saat ini? sudah berapa hari semenjak ibu menggunakan salep anti jamur tersebut?
perlu diketahui bahwa pengobatan infeksi jamur memang memerlukan waktu yang tidak sebentar ya bu, selain lama, juga memerlukan kesabaran, kedisiplinan dan kebersihan tubuh.
Biasanya infeksi jamur dapat sembuh dalam waktu 2-4 minggu tergantung dari seberapa luas infeksi jamurnya
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok...disekitar area wanita saya gatel2...apakah terkena skabies?
Dok...disekitar area wanita saya gatel2...apakah terkena skabies?