April 22, 2019 07:11
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo selamat pagi
terima kasih sudah menghubungi honestdocs
Sebelumnya ada beberapa hal yang perlu diketahui
- umur dan jenis kelamin
- apakah lukanya sudah kering?
Keloid adalah jaringan parut yang tumbuh secara berlebihan setelah kulit sembuh dari luka (bekas luka yang menebal).
Pada umumnya, ketika kulit terluka, pada saat penyembuhan, akan terbentuk jaringan parut (jaringan fibrosa) yang terbentuk diatas luka untuk melindungi luka dan memperbaiki kulit yang terluka.
Ada beberapa cara yang dapat dilakukan untuk menangani keloid :
1. Suntikan kortikosteroid : dilakukan di jaringan keloid secara rutin
2. Krioterapi (cryotherapy) : keloid dibekukan dengan nitrogen cair
3. Silikon gel : yang diletakkan di bagian kulit yang timbul (keloid)
4. Suntikan Fluorouracil / interferon / radiasi
5. Laser
6. Operasi : membuang jaringan parut yang terbentuk, tetapi biasanya keloid akan terbentuk lagi setelah operasi
7. Terapi tekanan : biasanya dilakukan setelah operasi keloid dengan memberikan tekanan pada daerah keloid sehingga mengurangi aliran darah sehingga mencegah terbentuknya keloid.
Bawang putih memiliki kandungan sulfur yang cukup tinggi yang dapat mengiritasi kulit, itulah mengapa kulit anda melepuh.
Semoga informasi ini cukup membantu, silahkan tanyakan kembali bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo selamat pagi, terima kasih telah menghubungi Honestdocs.
Sebelumnya, sudah berapa lama keluhan ini anda rasakan? Apakah gelembung yang anda maksud pertumbuhan kulit, atau gelembung seperti luka bekas knalpot?
Seperti yang sudah disampaikan, bawang putih dapat bersifat iritatif dan membuat luka baru.
Bekas luka keloid memang dapat menjadi masalah besar dalam bidang estetika. Bila anda mempunyai bakat keloid, maka hati hati untuk tidak melukai daerah dada, tangan, punggung, dan telinga. Daerah tersebut adalah daerah yang paling sering/mudah menimbulkan keloid
Untuk menghilangkan keloid, terapi pilihannya adalah injeksi obat golongan kortikosteroid dosis tinggi pada bekas keloid tersebut. Terapi ini sangat ampuh dalam menghilangkan keloid. Namun perlu anda ketahui bahwa prosedur tersebut dapat terasa cukup nyeri. Silahkan periksa ke dokter praktek estetika/ dokter spesialis kulit untuk terapi tersebut.
Sekian penjelasan saya, semoga bermanfaat. Silahkan bertanya kembali apabila masih ada yang kurang jelas.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
lukanya sudah kering dok tapi bekasnya menggelembung lagi
dan terasa sakit lagi
bentuknya berbeda dari luka bekaskenalpot
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo,
terima kasih jawabannya
apakah menggelembung berisi cairan atau seperti daging tumbuh (kulit yang menebal)
Bila menggelembung berisi cairan mungkin terjadi infeksi
bila seperti kulit yang menebal tapi agak nyeri bila ditekan dan permukaannya halus, kemungkinan keloid
Cara penanganannya sudah dijelaskan diatas, dapat didiskusikan dengan dokter kulit yang anda percayai.
Semoga informasi ini cukup membantu, silahkan tanyakan kembali bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
selamat pagi dok saya pernah kecelakan motor trus ada bekas luka yang menggelembung saya pikir itu keloid jadi saya cari obat alaminya di internet dan saya mencobanya dengan bawang putih dan hasilnya menjadibkoreng lagi setelah itu koreng dah mnegelupas dok tapii ini bekasnya menggelembung lagi dan sakit lagi dok gimanah yah apakah ini keloid lagi apa gimana? mohon bantuanha dok 🙏
selamat pagi dok saya pernah kecelakan motor trus ada bekas luka yang menggelembung saya pikir itu keloid jadi saya cari obat alaminya di internet dan saya mencobanya dengan bawang putih dan hasilnya menjadibkoreng lagi setelah itu koreng dah mnegelupas dok tapii ini bekasnya menggelembung lagi dan sakit lagi dok gimanah yah apakah ini keloid lagi apa gimana? mohon bantuanha dok 🙏