February 27, 2019 21:13
Dijawab oleh
Tim Medis HonestDocs
Selamat Siang.
Terima kasih telah menggunakan layanan konsultasi dokter online di HonestDocs.id.
Keloid merupakan skar atau jaringan parut yang pertumbuhannya berlebihan. Saat kulit terluka, jaringan fibrosa akan tumbuh di atas luka tersebut dan berperan untuk memperbaiki dan melindungi area yang luka. Pada beberapa kasus, pertumbuhan jaringan fibrosa ini berlebihan sehingga menyebabkan keloid. Keloid bisa tumbuh di bagian tubuh mana saja, misal wajah, dada, punggung dsb. Ukuran keloid sering kali lebih besar daripada luka yang muncul sebelumnya. Keloid sebenarnya tidak berbahaya namun hanya mengganggu secara kosmetik saja. Oleh karena itu membuat pasien sangat ingin untuk menghilangkannya.
Ada beberapa upaya untuk menghilangkan keloid namun yang paling sering antara lain:
- Injeksi (suntik) kortikosteroid untuk mengurangi inflamasi atau peradangan
- Laser untuk mengurangi jaringan parutnya
Injeksi kortikosteroid sejauh ini termasuk pengobatan keloid non invasif yang paling baik hasilnya. Namun memang tidak bisa hanya sekali dilakukan. Penyuntikan obat kortikosteroid harus dilakukan berulang hingga jaringan parut yang menonjol berangsur – angsur menjadi berkurang dan rata kembali. Oleh karena itu ada baiknya anda kontrol ulang ke dokter sehingga dapat dilanjutkan penyuntikan keloidnya. Pemberian obat minum (misal yang mengandung kolagen, timun laut dan sebagainya) ataupun krim sampai saat ini belum terbukti dapat digunakan untuk mengurangi keloid.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Assalamualaikum /selamt pagi dok, saya mw bertanya tentang keloid saya, begini dok seminggu sebelumnya saya kasi bawang putih ke keloid saya setelah itu tidak tahu kenapa sekarang agak bengkak dan membesar bengkaknya,, sebelumnya belum pernah begini, memang barusan kali ini mengaplikasikan bawang putih sampe semalam, apa kira2 penyebabnya itu mengaplikasikan bawang putih semalam jadi sekarang terjadi pembengkakan dok? Mohon penjelasannya🙏
Wasalamualaikum
Assalamualaikum /selamt pagi dok, saya mw bertanya tentang keloid saya, begini dok seminggu sebelumnya saya kasi bawang putih ke keloid saya setelah itu tidak tahu kenapa sekarang agak bengkak dan membesar bengkaknya,, sebelumnya belum pernah begini, memang barusan kali ini mengaplikasikan bawang putih sampe semalam, apa kira2 penyebabnya itu mengaplikasikan bawang putih semalam jadi sekarang terjadi pembengkakan dok? Mohon penjelasannya🙏
Wasalamualaikum
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo, selamat malam, terima kasih telah menghubungi HonestDocs.
Keloid adalah kelainan penyembuhan luka, yang berupa pertumbuhan berlebihan dari jaringan parut, melebihi batas luka, dan melebihi waktu normal proses penyembuhan luka. Secara normal, ketika kulit terluka, maka akan terjadi proses penyembuhan, dimana jaringan fibrosa (disebut jaringan parut) terbentuk di atas luka untuk memperbaiki dan melindungi luka. Dalam beberapa kasus, jaringan parut tersebut tumbuh berlebihan, hingga menonjol (menebal), melebar, dengan permukaan yang licin, dan teraba keras.
penggunaan bawang putih untuk keloid kurang dianjurkan karena selain tidak mempunyai efektivitas apa2 terhadap perbaikan keloid, juga dapat menyebabkan iritasi pada kulit/ keloid. Jika membengkak sebaiknya dibersihkan, dan boleh dibantu meredakan bengkak dengan obat antiinflamasi.
Untuk mengatasi keloid, ada berbagai pilihan yang dapat dilakukan dan diantara yang paling efektif adalah dengan suntikan dan laser, seperti:
1. operasi, yaitu mengangkat jaringan keloid dengan operasi, namun jika punya bakat keloid, maka luka operasi dapat berulang menjadi keloid kembali, biasanya dapat dikombinasi dengan radiasi/ penyuntikan steroid pada luka.
2. suntikan steroid pada keloid, umumnya aman tapi cukup nyeri, biasanya harus dilakukan rutin 1-2x sebulan hingga keloid tampak menipis.
3. cryotherapy, menggunakan nitrogen cair untuk membekukan keloid. Prosedur ini dapat mengempiskan keloid, namun biasanya akan meninggalkan bekas luka berwarna gelap pada permukaan kulit.
4. laser, efektif meratakan keloid dan mengurangi kemerahan pada keloid. Terapi ini aman dan tidak begitu menyakitkan, tetapi diperlukan beberapa sesi terapi
5. radiasi, merupakan pilihan akhir karena dikhawatirkan dapat memicu kanker
Hingga saat ini, salep dianggap kurang efektif dalam penanganan keloid karena hanya bekerja superficial/ dilapisan luar kulit.
Demikian penjelasan dari saya, semoga membantu. Silakan bertanya kembali apabila ada yang kurang jelas.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok, kan saya punya keloid di leher saya pernah mengobatinya dengan cara di suntik tapi belum sembuh jg. Dan bener ga dok klau jelly gamat gold bisa menghilangkan kloid?
Dok, kan saya punya keloid di leher saya pernah mengobatinya dengan cara di suntik tapi belum sembuh jg. Dan bener ga dok klau jelly gamat gold bisa menghilangkan kloid?