October 23, 2019 06:09
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Selamat pagi, Terimakasih atas pertanyaan Anda.
Perut mulas dengan feses agak lembek menandakan bahwa ada iritasi di saluran pencernaan. Hal ini dapat terjadi akibat :
- Makanan pedas dan terlalu asam.
- Memiliki intoleransi terhadap makanan tertentu.
- Adanya infeksi kuman atau parasit.
Saran untuk saat ini:
- Perbanyak minum
- Konsumsi probiotik
- Hindari makanan yang menyebabkan iritasi seperti makanan pedas dan asam.
- Kurangi konsumsi makanan yang sulit dicerna, seperti makanan berlemak dan bersantan.
- Lakukan olahraga ringan untuk mempercepat proses pencernaan dan keluarnya feses sehingga BAB lancar tanpa rasa mulas. Contoh olahraga, lari, bespeda, berenang, senam, dan lainnya yang Anda bisa.
Jika kondisi Anda tidak membaik setelah beberapa hari sebaiknya lakukan pemeriksaan secara langsung ke dokter.
Semoga membantu.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Halo dok, Ahir ahir ini saya mengalami yg namannya perut mulas tetapi fases yg keluar hanya sedikit. Fasesnya tidak cair atau keras, hanya agak lembek sedikit tetapi rasa mulasnya sangat mengganggu. Mohon pencerahan mengenai bagaimana cara mengatasinya. Terima kasih
Halo dok, Ahir ahir ini saya mengalami yg namannya perut mulas tetapi fases yg keluar hanya sedikit. Fasesnya tidak cair atau keras, hanya agak lembek sedikit tetapi rasa mulasnya sangat mengganggu. Mohon pencerahan mengenai bagaimana cara mengatasinya. Terima kasih