April 29, 2019 17:39
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo, selamat sore, terima kasih telah menghubungi HonestDocs.
Keputihan dapat disebabkan oleh berbagai hal, Keputihan bersifat normal apabila cairan / lendir bening, tidak berwarna, tidak berbau dan tidak gatal, dan biasanya umum terjadi pada masa pre-menstruasi. Keputihan apabila disertai rasa gatal atau berbau, pertanda ada terjadinya infeksi, antara lain, infeksi jamur, bakteri, ataupun parasit.
Gatal-gatal di daerah kulit kelamin paling sering disebabkan oleh infeksi jamur, salah satunya adalah Candida sp. Gejalanya berupa kemerahan dan gatal didaerah vulva dan disertai dengan keputihan. Infeksi jamur tersebut diasosiasikan dengan penggunaan vaginal douche/ cairan pembersih vagina berlebih yang menyebabkan perubahan kadar keasaman (pH) di dalam vagina. Apabila mempunyai kebiasaan menggunakan cairan pembersih vagina, disarankan untuk menghentikan pemakaian dan memakai air biasa namun tetap menjaga higienitas kelamin.
Terdapat beberapa hal yang dapat Anda lakukan :
1. membersihkan vagina dengan air mengalir setiap mandi dan buang air dari arah depan ke belakang (bokong), jangan membasuh vagina dari belakang ke depan karena berpotensi memindahkan kuman dari anus ke vagina.
2. Setelah dibasuh pastikan vagina dalam kondisi kering sebelum memakai pakaian dalam, dan usahakan untuk selalu mengganti pakaian dalam agar vagina tidak berkeringat dan lembab.
3. menghindari penggunaan vaginal douche/ cairan pembersih vagina
4. Hindari penggunaan celana yang terlalu ketat/ jenis bahan yang tidak menyerap keringat
5. Hindari menggaruk vagina agar tidak terjadi perlukaan dan risiko infeksi sekunder
Jika hal ini berlanjut, sebaiknya memeriksakan diri terlebih dahulu ke dokter untuk mendapat pemeriksaan yang komprehensif dan terapi obat yang sesuai.
Demikian penjelasan dari saya, semoga membantu. Silakan bertanya kembali apabila ada yang kurang jelas.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Mau tanya dok,sudah beberapa hari ini vagina saya terasa gatal serta bruntusan atau bintik bintik kecil di sekitar vagina,dan keputihan terus menerus,kadang juga terasa perih,kira kira kenapa ya dok,dan obatnya apa?
Mau tanya dok,sudah beberapa hari ini vagina saya terasa gatal serta bruntusan atau bintik bintik kecil di sekitar vagina,dan keputihan terus menerus,kadang juga terasa perih,kira kira kenapa ya dok,dan obatnya apa?