September 07, 2019 19:25
Dijawab oleh
Vania Angela (dr.)
Selamat malam, Saya dr.Vania sedikit
menyarankan
-berapa berat badan anak ibu?
-BAB warna pucat apakah seperti abu-abu?
-Apakah anak ibu ada keluham lemas?berat badan turun?
- apakah nafsu makan menurun?
saya menyarankan ibu berkonsultasilah dengan dokter ahli gizi anak, sebab pemberian susu kedelai juga dapat mengakibatkan alergi pada beberapa bayi yang memiliki alergi susu formula.
Susu formula hypoallergenic (berbasis asam amino khusus) dapat menjadi pilihan. Itu sebabnya berkonsultasilah dengan dokter ahli gizi anak
Berikut Ciri-ciri bayi dengan alergi susu formula:
1. Ruam merah & gatal pada kulit
2.Pembengkakan pada bibir, wajah & sekitar mata
3. Masalah pencernaan (diare, konstipasi, muntah, kolik, hingga BAB berdarah)
4. Eksim tidak membaik
5. Gangguan napas (sesak, batuk, pilek, sampai ada yang anafilaksis)
apabila terjadi diare berkelanjutan segera bawa ke rumah sakit, jangan sampai terjadi dehidrasi pada anak anda
Semoga dapat membantu, terima kasih telah menghubungi honestdocs.id
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Meso Slimming Treatment di Reface Clinic
Meso Slimming merupakan teknik non-bedah kosmetik dimana mikroskopis kecil dari obat-obatan kelas medis, vitamin, mineral dan asam amino disuntikkan ke dalam lapisan kulit. Penyuntikan dilakukan pada bagian atas dan tengah untuk mengatasi berbagai jenis masalah penumpukan lemak. Suntikan akan diberikan ke dalam mesoderm, yaitu lapisan lemak dan jaringan di bawah kulit. Befungsi untuk menghilangkan lemak tubuh yang tidak diinginkan dan selulit.
Malam dok, Sekedar informasi Anak saya tidak pernah saya kasih susu soya dok, karna saat ini usianya sudah 3 tahun,maka saya kasih susu pertumbuhan merk Boneeto, dan selama ganti2 merk susu tidak pernah menunjukkan gejala alergi dsb,hanya saja saya khawatir klo itu berdampak pada pencernaan nya jika terlalu sering ganti. Apakah warna pucat pada feses nya ada hubungan nya dengan hal tersebut dok atau ada hal lain,karna ada sebuah artikel yg saya baca dari internet, jika warna feses anak berwarna pucat,berarti sedang ada masalah pada empedu nya atau hati nya. Tindakan apa yg harus saya lakukan dok.. Terimakasih sudah mau menjawab
Dijawab oleh
Vania Angela (dr.)
baik bu , apakah ada keluhan yang dialami anak ibu sekarang ini ? apakah anak ibu lemas? tidak nafsu makan? rewel? demam? bila tidak ada, dan anak ibu aktif dan baik-baik saja seperti biasa, tentunya ibupun tidak perlu khawatir
hanya saja untuk mengetahui penyebab dengan pasti, konsultasikan dengan dokter spesialis anak untuk pemeriksaan lebih lanjut (seperti pemeriksaan lab tinja), agar hati ibu dapat tenang tentunya
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Selamat malam dok, Sudah selama seminggu lebih ini anak saya yg berumur 3tahun jika BAB warnanya pucat, dan anak saya jika BAB frekuensi nya bisa 3-4 kali sehari,walaupun pada saat sebelumnya warnanya coklat jg bisa sampai 3/4 kali BAB, apakah itu normal dok? Apakah ada hubungan nya dgn anak saya yg tadinya sering gonta ganti merk susu formula? Terimakasih atas jawaban nya dok..
Selamat malam dok, Sudah selama seminggu lebih ini anak saya yg berumur 3tahun jika BAB warnanya pucat, dan anak saya jika BAB frekuensi nya bisa 3-4 kali sehari,walaupun pada saat sebelumnya warnanya coklat jg bisa sampai 3/4 kali BAB, apakah itu normal dok? Apakah ada hubungan nya dgn anak saya yg tadinya sering gonta ganti merk susu formula? Terimakasih atas jawaban nya dok..