December 30, 2019 18:42
Dijawab oleh
Galang Martin (dr)
Halo selamat malam terimakasih telah bertanya di Honestdocs
untuk kelainan kulit seperti deskripsi yang telah anda jelaskan dapat disebabkan oleh karena alergi, virus atau parasit. Namun apabila sudah sampai bernanah, berarti menandakan sudah ada infeksi sekunder oleh bakteri.
Oleh karena itu kami menyarankan saudara memeriksakan diri ke Dokter Spesialis Kulit dan kelamin untuk dapat mengetahui penyebab pasti dan terapi yang sesuai setelah pemeriksaan langsung oleh dokter.
Terimakasih semoga membantu dan lekas sembuh
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat sore
Sensasu gatal, membuat garukan terus menerus jadi kulit terluka, membuat infeksi mudah masuk.
Saran saya untuk bersihkan luka, jaga tetap kering dan bersih
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Reza Shahab (dr. )
hai,
terimakasih sudah bertanya di honestdocs.
luka jika bernanah maka sudah mengalami infeksi.
di saat gatal memang tidak di anjurkan untuk menggaruk karena dapat memperluas area luka, luka harus tertutup dan kering, serta hindari penyebabnya.
sebaiknya lakukan perawatan luka dan periksakan kembali ke dokter.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Halo doc,say mohon bantuannya bagaimana ini,sy mengalami gatal bintik merah digaruk ada air bening dan gatal sekali.lama-lama membesar seperti koreng dan bernanah,perih dan gatal,sy SDH berobat ke dr tapi tak ada perubahan.obat apa yg bisa menyembuhkan? terimakasih
Halo doc,say mohon bantuannya bagaimana ini,sy mengalami gatal bintik merah digaruk ada air bening dan gatal sekali.lama-lama membesar seperti koreng dan bernanah,perih dan gatal,sy SDH berobat ke dr tapi tak ada perubahan.obat apa yg bisa menyembuhkan? terimakasih