May 20, 2019 22:01
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo selamat malam, terima kasih telah menghubungi Honestdocs.
Saran saya, sebaiknya anda memeriksakan diri ke dokter untuk kepastian apakah itu benar infeksi jamur. Anda juga dapat menggunakan fitu lampirkan gambar agar kami bisa memeriksa langsung kulit anda.
Namun, apabila memang jamur, anda dapat mengobatinya dengan salep anti jamur anda. Cara pengobatannya adalah dioleskan merata secara sirkuler/ memutar dari luar ke dalam, untuk tidak menyebar infeksi jamur semakin luas. Butuh waktu agar infeksi tersebut tuntas, bisa 1-2 minggu penggunaan. Selain itu, untuk mengurangi gatalnya, anda dapat minum obat antihistamine seperti Loratadine atau Cetirizine. Penggunaan salep jamur saja tidak dapat menghilangkan sensasi gatal tersebut, jadi terapinya kalau dari dokter biasa ditambah obat anti gatalnya selagi menunggu infeksi jamurnya teratasi.
Selain itu, pastikan anda menjaga kebersihan tubuh dan agar tidak lembab, dengan sering mengganti kaos kaki, menggunakan kaos kaki yang menyerap keringat, dan rutin mencuci kaki setiap hari.
Sekian jawaban dari saya ,semoga bermanfaat. Silahkan bertanya kembali apabila masih ada yang kurang jelas.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Terimakasih jawabanya dok
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo, selamat malam
Terima kasih sudah menghubungi honestdocs
Bila memang penyebabnya kutu air / infeksi jamur, maka kekambuhan dapat disebabkan Dua Hal : pengobatan yang tidak tuntas sebelumnya atau faktor kebersihan yang kurang
infeksi jamur, yang sering disebut sebagai Tinea pedis, atau Athlete's foot.
Biasanya ditandai dengan rasa gatal, bersisik dan kemerahan pada kulit
Beberapa cara yang dapat dilakukan untuk mengatasi keluhan anda :
- Menjaga kebersihan kaki 2 kali sehari, lakukan pengobatan sehari 2 kali
- pastikan tangan bersih sebelum dan sesudah menyentuh bagian kaki
- gunakan obat anti jamur yang dapat dibeli dengan bebas (yang mengandung miconazole, clotrimazole, tolnaftate, terbinafine hydrochloride, butenafine hydrochloride dan undecylenic acid)
- lakukan pengobatan selama 2-6 minggu, atau sampai semua lapisan kulit yang menebal sudah terganti dengan lapisan kulit yang baru
- Hindari penggunaan alas kaki yang tertutup untuk sementara waktu
- gunakan gunting kuku yang berbeda untuk menggunting kuku kaki yang terinfeksi, dan cuci setiap setelah penggunaan
Sempatkan diri periksa ke dokter kulit ya
Semoga informasi ini bermanfaat, silahkan tanyakan kembali bila kurang jelas
Semoga lekas sembuh
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Sama sama, senang bisa membantu anda. Semoga masalah ini lekas sembuh.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Sama sama, senang bisa membantu anda. Semoga masalah ini lekas sembuh.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Terima kasih sudah bertanya
Saya akan menambahkan
Dari pernyataan anda, curiga tinea pedis, dimana ruam bersisik pada sela sela kaki, menebal, keras, kasar.
Penyebabnya bisa dikarenakan kurang menjaga kebersihan kaki, jarang mengganti kaus kaki.
Hal ini disebabkan oleh jamur, media yang bisa membuat kita tertular
1. sentuhan langsung dengan kulit yang terinfeksi atau benda yang terkontaminasi.
2. Pergi ketempat umum tanpa alas kaki
3. Sepatu yang panas dan lembab
4. Jarang cuci kaki
5. Berbagi benda pribadi seperti kaus kaki, handuk
Pengobatan
1. Gunakan krim antijamur seperti miconazole setelah mandi 2x sehari. Keringkan dahulu kaki nya sebelum pemberian salep. Minimal selama 2 minggu
2. Usahakan kaki selalu kering
3. Jaga kebersihan
4. Hindari kolam renang, pemandian umum hingga ada perbaikan
Bila tidak ada perbaikan, konsulkan pada dokter terdekat
Sekian jawaban dari saya, semoga bermanfaat bagi anda
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Luqman Hakim (dr)
Halo, selamat malam!
terima kasih atas pertanyaannya
kutu air dalam istilah medis disebut dengan tinea pedis, yakni jamur yang menyerang sela kaki. Keluhan yang timbul bisa berupa rasa gatal, kering, mengeras dan menebal, hingga dapat mengelupas.
Faktor resiko yang dapat meningkatkan terjadinya kembali infeksi jamur tersebut adalah :
1. kurangnya higienitas pada kaki, misal jarang mengganti kaus kaki, tidak mencuci kaki saat setelah beraktivitas, jarang menggunakan kaus kaki
2. memakai sepatu dan kaos kaki terlalu tebal
3. kaki mudah berkeringat
4. memakai barang pribadi secara bergantian
Biasanya faktor-faktor tersebut akan menyebabkan kutu air kambuh dan kembali menginfeksi. Sehingga penyakit dapat terlihat seperti sulit sembuh.
Prioritas dari penyembuhan kutu air atau tinea pedis adalah menjaga kaki selalu bersih dan terawat. Anda dapat melakukan penggantian kaos kaki berkala, menggunakan alas kaki apabila keluar, selalu mencuci kaki setelah beraktivitas, dan hidnari menggunakan barang pribadi yang rawan terinfeksi.
Alangkah baiknya untuk diperiksakan ke dokter menghindari adanya sebab lain yang sama dengan keluhan saudara. Hal ini akan membuat pengobatan dapat berjalan optimal, karena penyebabnya dapat ditegakkan oleh dokter.
Semoga jawaban diatas dapat membantu!
terima kasih
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Jika kutu air sudah kering namun timbul kmbali apa yg harus d lakukan, dan bagaimana cara mencegahnya
Jika kutu air sudah kering namun timbul kmbali apa yg harus d lakukan, dan bagaimana cara mencegahnya