March 09, 2019 08:30
Dijawab oleh
Tim Medis HonestDocs
Selamat malam.
Terima kasih atas pertanyaan anda di HonestDocs.id tentang keluhan batuk dan pilek berdarah. Saya dr Dina akan berusaha menjawabnya.
Keluhan batuk dan pilek memang menjadi salah satu keluhan yang pasti pernah dialami oleh hampir tiap orang. Penyebabnya rata – rata karena infeksi saluran napas akut (ISPA). Penyebab infeksi kebanyakan karena virus meskipun bisa terjadi karena mikroorganisme lainnya seperti bakteri.
Keluhan ini sering berulang jika daya tahan tubuh pasien yang kurang baik. Selain itu pada pasien dengan daya tahan tubuh yang rendah, penyakit ini lebih lama hilangnya.
Keluhan batuk pilek ini bisa disertai dengan darah. Penyebabnya beraneka ragam, misalnya karena terlalu kuatnya pasien saat menghembuskan ingus dari hidung dan saat berusaha mengeluarkan dahak dari tenggorokan.
Akibatnya pembuluh kapiler pada tenggorokan dan rongga hidung pecah. Selain itu bisa juga keluhan darah ini akibat infeksi bakteri yang semakin memberat.
Sebenarnya masih banyak lagi kemungkinan lainnya. Oleh karena itu disarankan pada pasien untuk memeriksakan kembali kondisi kesehatannya ke dokter agar bisa dilakukan pemeriksaan fisik dan ataupun penunjang secara lebih detail.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Permisi saya ingin bertanya, Awal nya saya hanya pilek, setelah 3 hari mulai badan sakit seperti meriang disertai batuk, lalu saya beli obat racikan baru 2 hari minum sudah rada baikan tapi setelah obat abis, Mulai lagi sakit saya batuk,pilek dan badan sakit (meriang) lalu saya beli obat batuk + flu demam, rada baikan lagi tapi setelah obat nya abis penyakit nya muncul lagi tapi hanya batuk dan pilek. Saya beli lagi obat batuk tapi beda dari sebelum nya, belum ada reaksi tapi begitu malam malah bertambah parah batuk saya, tenggorokan terasa gatal tapi batuk tidak berdahak, sangat menyiksa gatal nya sampai-sampai saya tidak bisa tidur sampai pagi karena batuk, akhir nya saya berobat ke puskesmas.Saya sudah hampir seminggu batuk. Akhir nya diberi obat setelah 4 hari obat habis saya sembuh tapi sedikit batuk. Batuk ringan berlalu sehari dan tidak terlalu sering, ada yang berbeda dengan batuk saya, dahak yang saya keluarkan bercampur dengan sedikit darah disertai jika batuk kencang terasa sakit di punggung dan di dada terasa di tekan. Tapi setelah 2 hari sudah sembuh, berlalu 2 hari dahak saya normal tapi sedikit pilek, sekarang malah ingus nya yg malah mengeluarkan darah, apakah ada penyakit serius yang saya derita?
Permisi saya ingin bertanya, Awal nya saya hanya pilek, setelah 3 hari mulai badan sakit seperti meriang disertai batuk, lalu saya beli obat racikan baru 2 hari minum sudah rada baikan tapi setelah obat abis, Mulai lagi sakit saya batuk,pilek dan badan sakit (meriang) lalu saya beli obat batuk + flu demam, rada baikan lagi tapi setelah obat nya abis penyakit nya muncul lagi tapi hanya batuk dan pilek. Saya beli lagi obat batuk tapi beda dari sebelum nya, belum ada reaksi tapi begitu malam malah bertambah parah batuk saya, tenggorokan terasa gatal tapi batuk tidak berdahak, sangat menyiksa gatal nya sampai-sampai saya tidak bisa tidur sampai pagi karena batuk, akhir nya saya berobat ke puskesmas.Saya sudah hampir seminggu batuk. Akhir nya diberi obat setelah 4 hari obat habis saya sembuh tapi sedikit batuk. Batuk ringan berlalu sehari dan tidak terlalu sering, ada yang berbeda dengan batuk saya, dahak yang saya keluarkan bercampur dengan sedikit darah disertai jika batuk kencang terasa sakit di punggung dan di dada terasa di tekan. Tapi setelah 2 hari sudah sembuh, berlalu 2 hari dahak saya normal tapi sedikit pilek, sekarang malah ingus nya yg malah mengeluarkan darah, apakah ada penyakit serius yang saya derita?